BeritaHits.id - Sebuah rekaman video viral di media sosial TikTok, lantaran mempertontonkan aksi para pemuda yang datang ke pernikahan temannya dengan membawa kado yang tak biasa.
Video viral tersebut dibagikan oleh akun @terhasuttiktok pada Minggu (10/1/2021) lalu.
"Kondangan bawa kado (tanda silang). Kondangan bawa hasil alam (tanda centang)," tulis keterangan di dalam video itu.
Dalam unggahan tersebut tampak sejumlah pemuda datang menghadiri pesta pernikahan salah satu temannya. Tak membawa bingkisan pada umumnya, mereka malah membawa berbagai buah-buahan untuk sang pengantin.
Baca Juga:Geger! Beli Makanan Lewat Aplikasi Ojol, Isinya Bikin Publik Naik Tensi
Terlihat dalam video itu, masing-masing dari mereka ada yang membawa buah nanas dan buah pisang.
Bahkan ada satu pemuda yang mengangkut buah rambutan, kelapa, terong sampai singkong masuk ke dalam pesta tersebut.

Tampaknya, mereka sengaja melakukan hal itu untuk mengerjai dan memberikan hiburan pada salah satu temannya yang menikah.
Alhasil, video viral itu pun telah ditonton lebih dari 1,9 juta kali.
Tak sedikit warganet kemudian menyerbu kolom komentar unggahan tersebut. Mereka bahkan meminta video kelanjutan yang memperlihatkan ekspresi dari pasangan pengantin.
Baca Juga:Viral Dokter Beri Tips Keramas Sesuai Prokes Covid, Warganet Kira Bercanda
"Malam pertama sibuk ngerujak," ujar akun @cutegirluwwu.
- 1
- 2