Tega! Pemuda Lempar Kucing Hanya Demi Konten, Ujungnya Minta Maaf

Diduga pemuda itu sengaja melempar seekor kucing hanya untuk konten belaka.

Rifan Aditya | Nur Afitria Cika Handayani
Minggu, 17 Januari 2021 | 20:32 WIB
Tega! Pemuda Lempar Kucing Hanya Demi Konten, Ujungnya Minta Maaf
Aksi pemuda lempar kucing.. (Twitter/@Phopi_RA)

BeritaHits.id - Sebuah video yang beredar di jejaring media sosial memperlihatkan pemuda lempar kucing. Video viral yang memperlihatkan aksi pemuda itu membuat warganet geram.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram polresmura. Dalam video tersebut, terlihat seorang pemuda yang memegang seekor kucing.

Tak lama kemudian, pemuda itu melempar kucing tersebut. Kucing itu pun terlempar dari jauh dan sangat tinggi.

Awalnya video tersebut diunggah oleh akun Twitter @Phopi_RA. Berdasarkan unggahan tersebut, kejadian diketahui terjadi di Kalimantan Tengah.

Baca Juga:Kisah Pramugari Lolos dari Maut, Setahun Alami 2 Kali Kecelakaan Pesawat

Pemuda tega melempar kucing. (Instagram/polresmura)
Pemuda tega melempar kucing. (Instagram/polresmura)

Diduga pemuda itu sengaja melempar seekor kucing hanya untuk konten belaka.

Namun rupanya, aksi pemuda itu justru membuat apes dirinya sendiri. Pasalnya, tindakan pemuda itu kemudian ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian.

Polres Murung Raya pun akhirnya berhasil menciduk pemuda tersebut bersama salah satu temannya.

Dalam video yang diunggah, pemuda itu meminta maaf kepada masyarakat atas perbuatannya. Salah satu di antara mereka hanya tertunduk malu.

"Polres Mura melalui Polsek Tanah Siang telah memanggil pelaku pelemparan seekor kucing yang viral di media sosial dan selanjutnya diberikan pembinaan kepada pelaku," tulis Humas Polres Mura, dikutip Suara.com.

Baca Juga:Ucapan Bijak Mak Lampir Viral Pasca Farida Pasha Wafat, Isinya Menyentuh

Pihak kepolisian pun meminta agar masyarakat lebih bijak dalam menggunakan media sosial.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak