Viral Video Dua Bocah Terjang Ombak Besar, Warganet: Cocok Direkrut BNPB

Mereka terlihat tidak takut saat ombak besar menghampiri keduanya.

Reza Gunadha | Nur Afitria Cika Handayani
Selasa, 19 Januari 2021 | 14:27 WIB
Viral Video Dua Bocah Terjang Ombak Besar, Warganet: Cocok Direkrut BNPB
Viral video bocah terjang ombak besar. (Instagram/undercover.id)

BeritaHits.id - Sebuah rekaman video memperlihatkan dua bocah yang menantang ombak besar beredar di jejaring media sosial. Video tersebut viral.

Video itu diunggah oleh akun Instagram @undercover.id. Dalam video tersebut, terlihat dua bocah laki-laki itu terlihat sedang bermain dengan ombak.

Mereka tampak menunggu ombak yang datang dari pinggiran pantai.

Berdasarkan unggahan tersebut, dua bocah itu diketahui berada di pesisir Pantai Batauga, Sulawesi Tenggara.

Baca Juga:Restoran China Ini Viral, Punya Buku Menu Unik yang Diulas Jujur Pemiliknya

Mereka terlihat tidak takut saat ombak besar menghampiri keduanya.

Viral video bocah pesisir terjang ombak besar. (Instagram/@undercover.id)
Viral video bocah pesisir terjang ombak besar. (Instagram/@undercover.id)

Mereka justru terlihat santai dan tenang saat ombak datang. Sementara, bocah lainnya lebih memilih menepi.

Kedua bocah itu terlihat terjatuh gara-gara terjangan ombak yang cukup besar.

Aksi bocah tersebut pun langsung disorot oleh warganet. Mereka menyebut aksi bocah itu perlu diapresiasi.

Keberanian kedua bocah itu bahkan dianggap cocok apabila direkrut dan dilatih oleh BNPB.

Baca Juga:Viral Ular King Cobra Loloskan Diri dari Paket yang Akan Diantar

Sebab, keduanya tampak tidak takut saat menghadapi ombak yang cukup besar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak