Dugaan Bansos Difabel Dikorupsi Bikin Murka Publik: Super Biadab!

Sejumlah tokoh politisi hingga warganet pun turut menyalurkan amarahnya terkait dugaan korupsi bansos difabel tersebut.

Reza Gunadha | Nur Afitria Cika Handayani
Rabu, 20 Januari 2021 | 14:58 WIB
Dugaan Bansos Difabel Dikorupsi Bikin Murka Publik: Super Biadab!
Ilustrasi Bansos Covid-19. [Antara/M Risyal Hidayat]

BeritaHits.id - Kabar dugaan korupsi bansos untuk difabel yang melibatkan Menteri Sosial Juliari Batubara membuat publik murka.

Sejumlah tokoh politisi pun turut menyalurkan amarahnya terkait dugaan korupsi bansos difabel tersebut.

Tokoh Nahdlatul Ulama, Umar Hasibuan pun turut mengomentari kabar dugaan korupsi bansos difabel.

Umar Hasibuan mengaku kaget dan terkejut. Menurut dia, perbuatan itu sudah sangat biadab.

Baca Juga:Cari Info Keberadaan Harun Masiku, KPK Periksa Advokat Daniel Tonapa

"Mengerikan bansos buat kaum difabel dikorupsi juga. Asli super biadab," cuitnya dalam akun Twitter pribadinya, dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Rabu (20/1/2021).

Selanjutnya, politikus Rachland Nashidik turut mengungkapkan kekecewaannya dan amarahnya.

"Bila benar, mungkin Presiden Jokowi perlu memerintahkan Ketua Badan Pembinaan Ideologi Pancasila menyelenggarakan penataran tentang korupsi yang Pancasilais," kicaunya.

Rachland pun sebelumnya menyindi soal prinsip dan nilai dalam Pancasila.

"Korupsi Bansos itu melanggar semua dari lima sila dalam Pancasila. Kecuali bila sla itu diperas jadi ekasila, yaitu gotong royong, mungkin jadi terdengar masuk akal. Menggarong duit wong cilik secara gotong royong. Betul, Madam?" lanjutnya.

Baca Juga:Digeledah, Kejagung Sita Bukti Mega Korupsi di BPJS Ketenagakerjaan

Tak hanya sejumlah tokoh politik yang ikut berkomentar terkait dugaan korupsi bansos difabel ini.

Sejumlah warganet pun turut menyuarakan amarahnya melalui Twitter.

"Sinting gila miring sarap gokil edan! Dana Bansos buat difabel diduga dikorupsi juga. Rakusnya tanpa batas!" cuit akun feriza****.

"Masuk neraka aja orang-orang kayak gini. Bansos untuk difabel pun dikorupsi. Parah!" balas akun bang_***.

Ilustrasi Bansos (dok. istimewa)
Ilustrasi Bansos (dok. istimewa)

Salurkan Bansos Difabel

Seperti dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Kementerian Sosial telah menyalurkan 140.161 paket bansos difabel atau bansos Covid-19.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak