BeritaHits.id - Sebuah foto yang menunjukkan ulasan kinerja ojek online atau ojol, beredar di media sosial. Pasalnya, berisi salah satu penilaian pengguna jasa ojol yang tidak terima dipanggil dengan sebutan ibu dan bahkan memberikan rating bintang satu pada ojol tersebut.
Foto tersebut diketahui melalui unggahan yang dibagikan oleh pengelola akun Instagram @nenk_update.
"Kira-kira panggilan yang bikin orang enggak tersinggung apa yak?," tulis keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com pada Kamis (28/1/2021).
Foto tersebut berisi ulasan dari pengguna jasa antar-jemput ojol. Ia menilai supir ojol tersebut begitu tak sopan dengan dirinya, karena telah memanggilnya dengan sebutan ibu.
Baca Juga:Viral Penjual Starling Seksi, Bikin Heboh Tukang Mancing di Pulau Serangan
"Tolong ya lain kali jangan lancang panggil dengan sebutan ibu. Maaf saya bukan ibu-ibu, saya 24 tahun belum menikah. Jadi tidak perlu panggil dengan sebutan ibu," tulisnya.
Menurut perempuan bernama Shella itu, harusnya supir tersebut menanyainya terlebih dahulu dan tak lancang langsung memanggilnya ibu.
"Lain kali tanya dulu ini dengan siapa. Jadi enggak selancang itu. Saya Shella Octavia, 24 thun dan belum menikah," imbuhnya.
Shella turut memperingatkan supir tersebut untuk tidak memanggilnya dengan sebutan itu. Namun ia semakin kesal, lantaran supir tersebut tak meminta maaf karena sudah salah memanggil dirinya.
"Jadi sekali lagi tidak perlu manggil dengan sebutan ibu. Dan saya sudah jelasin ke sopir gr*b-nya, kok enggak ada niat minta maaf karena sudah salah panggil. Emang ini supir gr*b kurang ajar!! Jangan lancang lagi ya pak sopir, makasih banyak," ujarnya marah-marah.
Baca Juga:Kocak! Saking Takutnya Disunat, Bocah Ini Teriak: Aku Kapok, Hatiku Hancur
Tak sekedar marah, Shella turut memberikan bintang satu pada supir ojol tersebut. Akibatnya, ojol tersebut terkena suspend atau akunnya ditangguhkan, sehingga ia tak bisa bekerja.
- 1
- 2