CEK FAKTA: Anies Baswedan Mengecat Rumah Warga untuk Antisipasi Banjir?

Benarkah Anies Baswedan mengecat rumah warga bertujuan untuk mengantisipasi banjir? Simak penjelasannya berikut!

Dany Garjito | Chyntia Sami Bhayangkara
Sabtu, 30 Januari 2021 | 20:52 WIB
CEK FAKTA: Anies Baswedan Mengecat Rumah Warga untuk Antisipasi Banjir?
Fakta Anies cat rumah warga untuk antisipasi banjir (Turnbackhoax.id)

BeritaHits.id - Beredar narasi yang menyebutkan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengecat rumah warga untuk mengantisipasi banjir.

Narasi tersebut diunggah oleh akun Facebook bernama Fitriani Habibah. Ia mengunggah foto penampakan rumah yang dicat dengan beraneka warna.

Selain itu, ia juga menambahkan narasi sebagai berikut:

"Antisipasi banjir Jakarta “gubernurku” Anis Rasyid Baswedan mengecat atap rumah warga (ga nyambung banget).

Baca Juga:Bagaimana Perjalanan Anies Baswedan Setelah Jabatan Gubernur Selesai 2022?

Kampret di kasih liat cat dan lampu warna warni aja girangnya minta ampun, heboh Anis keren Anis hebat

lu pikir harga cat dan lampu itu berapa sih pret."

Benarkah klaim tersebut?

Fakta Anies cat rumah warga untuk antisipasi banjir (Turnbackhoax.id)
Fakta Anies cat rumah warga untuk antisipasi banjir (Turnbackhoax.id)

Penjelasan

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Sabtu (30/1/2021), klaim yang menyebutkan Anies Baswedan mengecat rumah warga untuk antisipasi banjir adalah klaim yang keliru.

Baca Juga:PNS Pemkot Jaktim Diduga Lakukan KDRT, Wali Kota: Sudah Ditangani

Setelah ditelusuri, ternyata pengecatan permukiman warga di sekitar flyover Jalan Layang Tapal Kuda, Lenteng Agung, Jakarta Selatan adalah untuk estetika.

Dikutip dari Detik.com, Anies telah merencanakan pengecatan sejak Agustus 2020 lalu. Saat itu, ia meminta kepada Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali untuk mengajak warga berdiskusi terkait rencana tersebut.

Fakta Anies cat rumah warga untuk antisipasi banjir (Turnbackhoax.id)
Fakta Anies cat rumah warga untuk antisipasi banjir (Turnbackhoax.id)

Tujuan dari pengecatan tersebut adalah untuk mempercantik pemandangan di sekitar flyover tersebut.

Mengutip dari Kompas.com, Pemprov DKI Jakarta telah menginisiasi pengecatan rumah perkampungan warga pada 2018.

Anies Baswedan mengupayakan agar pengecatan dilakukan di permukiman warga yang berada di dekat lokasi Asian Games Jakarta-Palembang 2018. Tujuannya untuk 'beautifikasi' kampung.

"BUMN mendukung 'beautifikasi' kampung Jakarta," ungkap Anies.

Fakta Anies cat rumah warga untuk antisipasi banjir (Turnbackhoax.id)
Fakta Anies cat rumah warga untuk antisipasi banjir (Turnbackhoax.id)

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan klaim yang menyebutkan Anies Baswedan mengecat rumah warga untuk antisipasi banjir adalah klaim yang salah.

Klaim tersebut merupakan klaim hoaks dan masuk dalam kategori konten yang salah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak