BeritaHits.id - Beredar sebuah tangkapan layar, memperlihatkan seorang laki-laki yang memalak sang kekasih untuk mentransfernya sejumlah uang. Hal itu ia lakukan untuk membeli sebuah hoodie.
Padahal sebelumnya, sang pacar sudah meminjami sejumlah uang pada laki-laki itu untuk membeli sepatu.
Kisah itu diketahui dari unggahan yang dibagikan oleh pengelola akun Twitter @txtdarigajelas pada Sabtu (30/1/2021) kemarin.
"Cowok enggak punya harga diri any*ng," tulis keterangan di unggahan tersebut.
Baca Juga:Alasan ke Toilet, Viral Pria Berakhir Apes Ditinggal saat Kencan Pertama
Dalam unggahan itu terlihat tangkapan layar percakapan WhatsApp pasangan tersebut. Tampak pemuda itu menanyakan keberadaan pacarnya, lantaran lama membalas chat.
"Sayang di mana?," tanya pemuda itu.
"Di rumah beb. Whyy?," jawab perempuan itu.
"Lama banget balas," ujar pemuda itu padahal chat tersebut hanya berselang satu menit.
"Baru bantu masak tadi," balas perempuan.
Baca Juga:Viral! Emak-emak Bikin TikTok: Pacar Lo Cantik? Bisa Gini Enggak?
Tak percaya dengan perkataan sang pacar, pemuda itu malah menyebut jawaban pacarnya itu hanyalah sebuah alasan.