BeritaHits.id - Setiap anak memiliki nama yang diberikan oleh kedua orang tuanya. Nama tersebut memiliki makna tersendiri.
Biasanya nama yang diberikan orang tua terdiri dari dua hingga empat suku kata. Namun, berbeda dengan bocah yang satu ini.
Sebuah foto beredar di jejaring media sosial memperlihatkan seorang anak yang memiliki nama berjumlah 19 suku kata.
Foto tersebut pun viral. Foto itu diunggah oleh akun Twitter @ryaminningson.
Baca Juga:Perjuangan Warga Terjang Banjir Demi Makamkan Jenazah Bikin Publik Terharu
Berdasarkan unggahan tersebut, bocah laki-laki yang berasal dari Tuban, Jawa Timur itu memiliki nama yang sangat panjang.

Nama bocah itu terdiri dari 19 kata yaitu Rangga Madhipa Sutra Jiwa Cordosega Akre Askhala Mughal Ilkhanat Akbar Sahara Pi-Thariq Ziyad Syaifudin Quthuz Khoshala Sura Talenta.
Unggahan viral itu pun menjadi sorotan warganet. Mereka justru merasa kasihan dengan bocah bernama panjang itu.
Warganet kasihan saat bocah itu harus menuliskan namanya di lembar ujian ketika sekolah nanti.
"Bayangin anaknya nggak lulus UN cuma gara-gara ngehitamin nama sampe sejam lebih," balas akun _g*****.
Baca Juga:Viral Wanita Hina Ibu Teman Berjualan Kue, Publik Malah Curigai Hal Ini
"Capek pas mbuletin kalau ujian," timpal akun ci******.
- 1
- 2