BeritaHits.id - Sebuah video memperlihatkan kisah perjuangan seorang anak dari keluarga sederhana beredar di media sosial. Video itu viral.
Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok @dr.ikramsyah_maulana. Video tersebut sukses menyita perhatian publik.
Pemuda itu menceritakan perjuangannya hingga saat ini menjadi seorang dokter.
Berdasarkan video tersebut, ia terlahir dari keluarga yang sederhana. Tak hanya itu, ia juga merupakan korban perpisahan kedua orang tuanya.
Baca Juga:Tergoda Flash Sale Sofa Rp400 Ribu, Wanita Ini Syok Pas Paketnya Datang
Dia dari awal memang sudah memiliki cita-cita menjadi seorang dokter.
Saat seleksi masuk ke perguruan tinggi, dia pun berhasil masuk ke Fakultas Kedokteran di Universitas Pattimura.
Pemuda itu berhasil lolos tanpa ujian atau jalur SNMPTN (Seleksi Nilai Masuk Perguruan Tinggi Negeri).

Selanjutnya, selama kuliah ia mendapatkan beasiswa Bidikmisi sehingga seluruh biaya kuliah ditanggung oleh pemerintah.
Setelah empat tahun berkuliah, ia berhasil mendapatkan gelar Sarjana Kedokteran.
Baca Juga:Nobita dan Shizuka Nikah, Outfit Nonton Film Doraemon Ini Bak Mau Kondangan
Usaha pemuda itu untuk menggapai cita-cita tidak berhenti di situ. Ia pun melanjutkan pendidikan dokter muda (koas).
- 1
- 2