Pria Lombok Nikahi Bule Perancis, Mas Kawin Cerek dan Cobek Batu

Pria tersebut juga mengkisahkan awal pertemuannya dengan sang istri.

Reza Gunadha | Aprilo Ade Wismoyo
Senin, 01 Maret 2021 | 17:54 WIB
Pria Lombok Nikahi Bule Perancis, Mas Kawin Cerek dan Cobek Batu
Pria Lombok nikahi bule Perancis (Youtube/Indra Sasak)

BeritaHits.id - Kisah seorang pria asal Lombok, NTB, yang menikah dengan bule Perancis disorot publik. Pernikahan mereka yang berlangsung pada tahun 2019 lalu kembali viral karena mas kawin yang cukup unik.

Dalam sebuah video yang diunggah di kanal Youtube Indra Sasak (27/8/2020), diperlihatkan suasana khidmat dalam acara pernikahan mereka.

Saat itu, pria bernama Indra tersebut memberikan mas kawin berupa seperangkat alat salat, cerek dan cobek batu.

Dalam acara pernikahan itu hadir pula keluarga mempelai wanita dari Perancis. Acara pernikahan lantas dilanjutkan dengan resepsi yang mengusung budaya Lombok.

Baca Juga:Viral! Baca Doa di Tempat Karaoke Bareng Biduan & Miras, Publik: Ya Allah

Pria Lombok nikahi bule Perancis (Youtube/Indra Sasak)
Pria Lombok nikahi bule Perancis (Youtube/Indra Sasak)

Dalam video lain yang diunggah (19/5/2020), Indra menceritakan awal pertemuannya dengan sang istri, Melisa. Mereka menyebut pertemuan pertama terjadi saat Melisa dan rombongan wisatawan dari Perancis mengunjungi sebuah restoran di Bali tempat Indra bekerja.

"Saya datang ke Lombok pada 2017 sebelum saya liburan ke Bali. Kemudian, saya bertemu dengan Indra pertama kali pada saat saya datang ke Lombok. Kita pertama kali di Restoran Kenza, tempat saya bekerja. Saat itu, saya kerja sebagai pelayan dan kebetulan dia adalah pelanggan saya," ucap Melissa dan Indra di video tersebut.

Menanggapi video pernikahan tersebut, para warganet menilai bahwa pihak keluarga mempelai wanita menyambut bahagia pernikahan ini. 

"Melihat keluarga mempelai wanita banyak yang hadir, itu pertanda kalau keluarga mempelai wanita sangat merestui dan sangat bahagia sekali," tulis warganet dengan akun Abdul Hadi.

"Kelihatan sekali pengantin wanita sangat bahagia, semoga bahagia selalu bersama keluarga dan dimurahkan rezeki Aamiin," tulis warganet dengan akun Siti fatimah.

Baca Juga:Kisah Pengorbanan Bapak Pedagang Asongan Demi Anaknya, Bikin Publik Terharu

"Hebat sampai keluarga besarnya datang semua dari Perancis sono.. Selamat deh tuk semuanya," tulis warganet dengan akun Saeful Aja.

Video selengkapnya dapat dilihat di sini.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak