BeritaHits.id - Eks Anggota Komnas HAM, Natalius Pigai menantang Presiden Jokowi merealisasikan program kemiskinan 0 persen pada 2024.
Hal itu disampaikan oleh Natalius melalui akun Twitter miliknya @nataliuspigai2.
Natalius Pigai mengajak publik untuk fokus pada hal substansial sebelum membicarakan mengenai wacana presiden 3 periode.
Salah satunya adalah janji kampanye Jokowi saat Pilpres lalu yang menargetkan angka kemiskinan di Indonesia menjadi 0 persen pada 2024.
Baca Juga:Viral Pemuda Ngaku Anak DPR Dianggap Menghina Petani, Endingnya Begini
"Tahun 2020 pak @jokowi pernah sampaikan janji kepada Tuhan Allah dan rakyat Indonesia bahwa kemiskinan nol persen di tahun 2024," kata Natalius Pigai seperti dikutip Suara.com, Rabu (17/3/2021).
Natalius mengutip angka kemiskinan per Maret 2020 tercatat ada sebanyak 24,79 juta jiwa.
Untuk merealisasikan program kemiskinan 0 persen pada 2024, Natalius membuat perhitungan jumlah jiwa yang keluar dari kemiskinan.
"Jokowi mesti menurunkan angka kemiskinan 20.658 jiwa per hari, 103.290 jiwa per minggu, 413.160 jiwa per bulan, 4.957.920 jiwa per tahun atau 24,79 juta per 5 tahun," ungkap Natalius.
Natalius menilai program Jokowi tersebut merupakan sebuah halusinasi dan khayalan utopia semata.
Baca Juga:Mahasiswa Nyinyir ke Gibran Ditangkap Bertentangan dengan Pidato Jokowi
"Apa ini bukan halusinasi dan khayalan utopia?" ujarnya.
Natalius menantang Jokowi untuk segera merealisasikan programnya tersebut.
Jika Jokowi mampu mewujudkannya, ia menyebut akan melakukan lobi terhadap panitia Nobel 2024 untuk memberikan penghargaan kepada Jokowi.
"Kalau mampu, saya akan melobi panitia nobel 2024 untuk Jokowi," tukasnya.