Nyeleneh! Anting Multifungsi Bisa Diisi Tisu, Cocok untuk Sobat Ambyar

"Cocok untuk yang sedang patah hati," komentar warganet.

Reza Gunadha | Nur Afitria Cika Handayani
Rabu, 17 Maret 2021 | 20:08 WIB
Nyeleneh! Anting Multifungsi Bisa Diisi Tisu, Cocok untuk Sobat Ambyar
Anting multifungsi. (Twitter/@peekirans)

BeritaHits.id - Perkembangan fashion kini semakin berinovasi. Bentuk-bentuk aksesoris fashion dibuat kian bervariasi.

Inovasi ini dilakukan menyesuaikan perkembangan zaman yang serba instan. Rupanya, inovasi ini juga diterapkan dalam aksesoris yang biasa digunakan di telinga.

Sebuah foto beredar di jejaring media sosial memperlihatkan aksesoris anting yang tidak biasa.

Foto tersebut dibagikan oleh akun Twitter @peekirans, Selasa (16/3/2021). Dalam foto tersebut menampilkan seorang pria yang mengenakan anting yang cukup unik.

Baca Juga:Ibu Ungkap Kondisi Terkini Bocah Dianiaya Pacar Bibi yang Viral

Anting tersebut berbentuk wadah isi ulang tisu yang biasa ditemukan di toilet. Uniknya, benda tersebut dipasang di telinga layaknya anting pada umumnya.

Anting itu pun bahkan bisa diisi tisu layaknya tisu yang ada di toilet.

Anting multifungsi. (Twitter/@peekirans)
Anting multifungsi. (Twitter/@peekirans)

Usut punya usut, foto tersebut dibuat oleh akun rightcoastguy. Dirinya memang kerap kali membuat benda-benda inovasi yang bisa digunakan sehari-hari.

Dalam foto tersebut, pria itu tampak seperti sedang menghapus air mata menggunakan anting yang berisi tisu tersebut.

Cara penggunaan anting itu pun juga hanya dijepit di bagian cuping telinga. Model unik nan multifungsi ini rupanya menarik perhatian warganet.

Baca Juga:Histeris! Berbadan Besar, Anggota Polisi Merengek saat Disuntik Vaksin

Menurut mereka, anting ini cocok digunakan untuk orang-orang yang mudah menangis. Sebab, anting tersebut terlihat praktis digunakan.

Unggahan itu pun dibanjiri komentar warganet. Mereka mengaku benar-benar membutuhkan anting seperti itu.

"Cocok untuk diriku yang nonton drakor genre apapun pasti nangis. Lemah," balas warganet.

"Cocok untuk yang sedang patah hati," komentar warganet.

"Butuh untuk aku yang nangisan," ujar warganet.

"Sepertinya aku harus beli ini," timpal warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak