
Putar arah dan makan waktu
Karena tak bisa melewati jalan yang tertutup oleh gundukan pasir milik tetangga, warganet tersebut lantas memilih untuk memutar arah. Ia menyebut dengan adanya gundukan pasir itu, ia harus membuang banyak waktu untuk berangkat kerja.
"Yaudah sih akhirnya puter balik mobil (ya agak susah juga soalnya jalannya agak sempit) dan muter haluan yang lumayan juga sih jaraknya jadinya buang waktu," pungkasnya.
Tanggapan warganet
Baca Juga:Bak Ujian SIM, Portal Jalan Ini Bikin Pemobil Harus Keluarkan Skill Ekstra
Melihat curhatan tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti sikap tetangga yang sembarangan meletakkan pasir di jalan umum.
"Ortuku renovasi rumah, pasir baru dateng langsung cepet-cepetan nyuruh dibawa masuk ke dalam rumah biar ga sampe ganggu orang lain. Lah ini sampe nutup gini auto diclatu," tulis warganet dengan akun @Rhsiamata****.
"Ini sudah nutup jalan judulnya. Mungkin baru datang truk pasirnya, belum dilangsir ke halaman rumah aja," tulis wargante dengan akun @Ratihmutiara***.
"Lapor RT atau RW aja nder, apalagi ada buktinya kan foto," tulis warganet dengan akun @pergiyangd****.
Baca Juga:Viral Akun Sebut Nabi Muhammad Suka Zina, Tengku Zul Minta Polisi Bertindak