Aksinya Viral! Pria Ini Diklaim Bisa Keluarkan Uang Pakai Sarung Sakti

"Seorang pria mengeluarkan uang pecahan seratus ribu rupiah dalam jumlah banyak dari kain sarung sakti," kata pengunggah.

Reza Gunadha | Hernawan
Senin, 29 Maret 2021 | 13:54 WIB
Aksinya Viral! Pria Ini Diklaim Bisa Keluarkan Uang Pakai Sarung Sakti
Seorang pria ngaku bisa gandakan uang pakai sarung sakti (Instagram/Makassar_Iinfo).

BeritaHits.id - Aksi seorang pria yang diklaim bisa mengeluarkan atau menggandakan uang hanya dengan memakai sarung sakti belakangan ini viral di media sosial.

Video pria itu muncul beberapa hari setelah publik dihebohkan oleh aksi penggandaan uang dengan menggunakan jenglot.

Mendadak jadi sorotan, aksi pria yang mengklaim bisa menggandakan uang sampai banyak tersebut salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo.

"Seorang pria mengeluarkan uang pecahan seratus ribu rupiah dalam jumlah banyak dari kain sarung sakti," tulis akun itu seperti dikutip beritahits.id, Senin (29/3/2021).

Baca Juga:Hubungan Teroris dan Agama, Natalius Pigai: Jokowi Harus Tegur Mahfud MD

Uang Berhamburan dari Sarung

Dalam video berdurasi singkat itu, terlihat seorang pria memakai peci putih membentangkan kain sarung di sebuah ruangan.

Seorang pria ngaku bisa gandakan uang pakai sarung sakti (Instagram/Makassar_Iinfo).
Seorang pria ngaku bisa gandakan uang pakai sarung sakti (Instagram/Makassar_Iinfo).

Bak jampi-jampi, pria tersebut kemudian berlagak sedang proses menggandakan uang berbagai pecahan, diantaranya Rp 100.000.

Pria tersebut mengibar-kibarkan kain sarung yang sebelumnya dibentangkan dengan kedua tangannya.

Tak lama berselang, lembaran kertas diduga uang langsung keluar dari kain sarung dan berhamburan di seluruh ruangan.

Baca Juga:Momen Pria Berkostum Badut Baca Alquran di Jalan, Publik Merasa Tertampar

Terlihat pula dalam video dua orang pria yang turut menyimak aksi seseorang mengaku bisa menggandakan uang itu,

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak