Viral Aksi Nyeleneh Pria Bertato Santuy Keramas di Wastafel Keran Air Umum

Aksinya pria yang memanfaatkan fasilitas umum itu mendapatkan perhatian dari warganet.

Reza Gunadha | Nur Afitria Cika Handayani
Selasa, 13 April 2021 | 16:27 WIB
Viral Aksi Nyeleneh Pria Bertato Santuy Keramas di Wastafel Keran Air Umum
Keramas di tempat umum. (Instagram/@info_jakartatimur)

BeritaHits.id - Sebuah video beredar di jejaring media sosial memperlihatkan aksi seorang pria bertato tampak asyik mencuci rambutnya.

Video itu diunggah oleh akun Instagram @info_jakartatimur, Selasa (13/4/2021).

"Hari ini panasnya mantap ya. Mimin mau basahin kepala dulu ah. Emang paling the best menggunakan fasilitas umum," tulis akun tersebut.

Dalam video tersebut, pria tersebut tampak tak mengenakan baju. Dia hanya mengenakan celana jins panjang.

Baca Juga:Jadi Jemaah Salat Tarawih, Baju Bocil Disorot: Wibu Sejak Dini

Pria bertato tersebut terlihat asyik keramas di sebuah wastafel air bersih yang biasa digunakan untuk minum.

Keramas di tempat umum. (Instagram/@info_jakartatimur)
Keramas di tempat umum. (Instagram/@info_jakartatimur)

Dia tampak tak malu mencuci rambutnya dan membilasnya menggunakan air bersih di keran air umum.

Aksi tersebut pun diabadikan oleh seorang warganet. Di kepala pria tersebut tampak dipenuhi busa untuk mencuci rambutnya.

Pria tersebut tampak percaya diri mengucek rambutnya yang penuh busa.

Selanjutnya, dirinya terlihat memasukkan kepalanya ke dalam wastafel air keran tersebut.

Baca Juga:Penampakan Lontong di Gerobak Penjual Ini Bikin Syok, Publik: Ya Allah!

Bak cuci rambut di salon, pria tersebut membilas rambutnya menggunakan air yang mengalir dari keran tersebut.

Aksinya pria yang memanfaatkan fasilitas umum itu mendapatkan perhatian dari warganet.

Unggahan tersebut hingga kini telah ditonton 13 ribu orang dan dipenuhi komentar dari warganet.

Namun, hingga saat ini belum ada tindakan lanjut mengenai aksi pria berkeramas di tempat umum tersebut.

Berdasarkan unggahan tersebut, lokasi kejadian itu berada di daerah Sudirman Thamrin, Jakarta Timur.

"Memanfaatkan fasilitas yang ada, lebih mending begitu sih daripada dirusak," balas akun fat****.

"Kirain cuma hand sanitizer, ternyata ada head sanitizer juga ya," ujar warganet.

"Yang penting yakin dan percaya diri," komentar warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak