Setelah itu, diceritakan bahwa keesokan hari suami datang bersama istri yang sehari-hari menjadi ibu rumah tangga.
Dokter tersebut menjelaskan sekilas sosok istri yang tampak amat percaya dengan suami. Padahal dia belum tahu suami ternyata selingkuh.
"Berpakaian sederhana, pancaran mata yang menyiratkan kepercayaan dan rasa sayang kepada pasangannya," ungkapnya.
"Dia bertanya, 'suami saya sakit apa dok? Baik-baik saja kan?' dengan raut muka penuh cemas," tambah dokter itu.
Baca Juga:Bawa Perabot Sampai 'Depak' Pengantin Pria, Aksi Tamu Pernikahan ini Viral
Oleh sebab itu, sang dokter pun memberikan petuah berdasar pengalaman pasangan suami istri tersebut.
"Setialah pada pasangan anda. Jangan sampai kesalahan yang anda lakukan berimbas ke pasangan yang mencintai anda dengan tulus," kata dia menandasi.
Respons Publik
"Ini salah satu dampak selingkuh pak. Kasihan istri," ujar Mak_inpoh disertai emoji menangis.
"Gak lucu sumpah. Istrinya gak tahu apa-apa. Sehatkan istri, matikan saja suami," ujar Ad*******h sebal.
Baca Juga:Viral Mahasiswa Ambil Takjil Gratis dari Kampus, Publik Syok Lihat Antrean
"Suami kalau sudah celup-celup ke yang lain tinggalin. Itu sama aja menghina harga diri seorang istri karena wanita bisa hidup sendiri," sahut Az**********ya.