Pemuda Bangunkan Sahur ala TikTok Pakai Pengeras Suara Masjid Bikin Ngakak

Aksi kocak pemuda itu sontak mengundang gelak tawa dari pemuda lainnya yang berada di dalam masjid.

Dany Garjito | Chyntia Sami Bhayangkara
Jum'at, 16 April 2021 | 13:29 WIB
Pemuda Bangunkan Sahur ala TikTok Pakai Pengeras Suara Masjid Bikin Ngakak
Bangunin sahur ala TikTok (Twitter/txtdariramadhan)

BeritaHits.id - Sejumlah pemuda di salah satu masjid ini memiliki cara unik untuk membangunkan sahur. Ia membangunkan sahur dengan menggunakan suara ala TikTok.

Momen pemuda bangunkan sahur ala TikTok itu diunggah oleh akun Twitter @txtdariramadhan.

Dalam video singkat yang diunggah, tampak seorang pemuda duduk di dekat mimbar sambil memegang mik yang terhubung ke pengeras suara masjid.

Pemuda itu menggunakan lagu yang belakangan kerap berseliweran di TikTok yakni lagu yang berbunyi 'Panik enggak? Panik enggak? Panik lah masa enggak'.

Baca Juga:Suami Menghilang saat Hamil 6 Bulan, Wanita Ini Tegar Jadi Single Parent

Namun, kata panik dalam lagu tersebut diganti oleh pemuda itu dengan kata sahur.

"Sahuuuur enggak? Sahuuur enggak? Sahuuuur lah masa enggak sahur," ujar si pemuda seperti dikutip Beritahits.id, Jumat (16/4/2021).

Bangunin sahur ala TikTok (Twitter/txtdariramadhan)
Bangunin sahur ala TikTok (Twitter/txtdariramadhan)

Aksi kocak pemuda itu sontak mengundang gelak tawa dari pemuda lainnya yang berada di dalam masjid.

Mereka tak mampu menahan tawa saat rekannya itu membangunkan sahur dengan gaya seperti TikTok.

Aksi membangunkan sahur dengan cara unik itu langsung viral di media sosial dan menjadi sorotan publik.

Baca Juga:Bukan Senjata Tajam, Belasan Pemuda di Surabaya Ini Tawuran Pakai Sarung

Hingga Jumat siang, video berdurasi 15 detik itu telah disaksikan lebih dari 434 ribu pengguna.

Beragam komentar kocak dari warganet langsung membanjiri kolom komentar akun tersebut.

"Ikut ketawa karena cara bangunin sahur sekaligus ketawa karena orang yang ketawa," ujar @de*******kk.

"Bengek banget hahaha," ujar @yu****sh.

"Tadi bocil di rumah aku juga kayak gini, malah kemarin promosi diskon market place juga," ungkap @aq*******ts.

"Ngakak lah masa enggak," ucap @yo********h_.

"Ya Allah orang-orang yang lagi tidur langsung melek," tutur @se********ut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak