Postingan Pertama Felicia Usai Putus: Tak Semua Badai Datang Mengganggu

Felicia: Saya yakin masing-masing dari Anda sedang berperang dalam hidup Anda sendiri.

Dany Garjito | Aprilo Ade Wismoyo
Senin, 19 April 2021 | 10:12 WIB
Postingan Pertama Felicia Usai Putus: Tak Semua Badai Datang Mengganggu
Felicia Tissue (instagram.com/@feliciatissue)

BeritaHits.id - Felicia Tissue kembali mengunggah foto di Instagram usai putus dari Kaesang Pangarep. Dalam unggahan foto tersebut, Felicia menuliskan caption panjang yang berisi ucapan terima kasih serta penjelasan tentang kondisinya saat ini.

Dalam foto yang diunggah Minggu, (18/4/2021) tersebut, Felicia tampak sedang tersenyum lebar dengan ekspresi wajah sumringah. Di belakangnya tersaji pemandangan kota di malam hari yang begitu megah dan indah.

Ucapkan terima kasih

Mengawali curhatnya, Felicia menuliskan ucapan terima kasih tak terhingga untuk semua pihak yang sudah memberi perhatian padanya selama ini. Ia menyebut, kata-kata penyemangat yang ditujukan padanya sangat bermakna.

Baca Juga:Bapak-bapak Asal COD HP, Pas Datang Barangnya Bikin Satu Keluarga Ngakak

"Saya sudah lama ingin mengucapkan terima kasih. Terima kasih telah berempati dengan kata-kata penyemangat kalian," tulis Felicia.

"Saya yakin masing-masing dari Anda sedang berperang dalam hidup Anda sendiri. Namun tetap saja, Anda menunjukkan kepedulian, perhatian & berdoa untuk seseorang yang bahkan tidak Anda kenal secara pribadi," lanjutnya.

Felicia Tissue (instagram.com/@feliciatissue)
Felicia Tissue (instagram.com/@feliciatissue)

Dukungan warganet bermakna bagi Felicia

Selanjutnya, Felicia mengaku sangat terbantu dengan dukungan serta kata-kata penyemangat dari para warganet. Meskipun tampak sepele, bagi Felicia hal itu bisa menjadi kekuatan besar untuk bangkit dari kesedihan.

"Apa yang Anda lakukan mungkin terlihat sepele oleh beberapa orang tetapi sebenarnya itu sangat mempengaruhi saya karena kata-kata Anda memberdayakan saya," tulisnya lagi.

Baca Juga:Konten TikTok Dianggap Melecehkan, MKEK IDI Akan Proses dokter Kevin

Tak semua badai datang mengganggu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak