Kompor Meledak Saat Berjualan, Kisah Penjual Sempol Ini Ketuk Hati Warganet

Bapak penjual sempol mengalami luka bakar di sekujur tubuhnya.

Reza Gunadha | Aprilo Ade Wismoyo
Jum'at, 30 April 2021 | 18:43 WIB
Kompor Meledak Saat Berjualan, Kisah Penjual Sempol Ini Ketuk Hati Warganet
Kompor pedagang sempol meledak (tiktok.com/@shafa_nurazizah)

BeritaHits.id - Sebuah video yang bercerita tentang kisah pedagang sempol viral di media sosial. Kompor yang digunakan untuk membuat sempol meledak saat ia sedang berdagang hingga membuat luka bakar di sekujur tubuhnya.

Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @shafa_nurazizah, (21/4/2021) diperlihatkan seorang pedagang sempol sedang berdagang. 

"Bapak ini penjual sempol dekat rumah, sempolnya enak banget. Di sini beliau tidak punya keluarga beliau hanya berdua dengan sang istri dan KTP pun masih domisili Jawa," tulis akun tersebut.

Nahas, di suatu hari saat ia berjualan kompor yang digunakan untuk memasak meledak dan api melahap tubuhnya. Dalam kejadian itu, bapak penjual sempol mengalami luka bakar di wajah, leher, hingga tangan.

Baca Juga:Tanpa Ampun, Ibu ini Banting HP Anaknya Gegara Asik Nge-Game: Angkat Air!

"Kalian perhatikan kompornya, ada yang aneh dan musibah pun terjadi," tulis akun tersebut.

Dalam video itu diperlihatkan sosok bapak penjual sempol dalam keadaan penuh luka bakar di bagian wajah, leher dan tangan.

Kompor pedagang sempol meledak (tiktok.com/@shafa_nurazizah)
Kompor pedagang sempol meledak (tiktok.com/@shafa_nurazizah)

Video tersebut juga diunggah oleh akun Instagram @sayaphati, Kamis (29/4/2021), dalam keterangan unggahan, sang pemilik akun membuka donasi untuk meringankan beban bapak tersebut.

"Musibah bisa datang kapan saja. Dan ini juga yang tidak bisa dihindari bapak kai. Ketika dia membuat kue sempol kompornya tempat dia masak meleduk dan membuat bapak terkena minyak-minyak," tulis akun tersebut.

Para warganet yang melihat video tersebut terketuk hatinya dan tergerak untuk membantu serta mendoakan bapak penjual sempol.

Baca Juga:Dipulangkan Polisi, Bocah yang Viral Bawa Truk Bakal Didampingi Psikolog

"Ya Allah, cepat sembuh pak.. Kita smua akan donasi," tulis warganet dengan akun dewidestraa.

"Cepat sembuh untuk bapaknya," tulis warganet lain dengan akun widyaa12.

"Pengen tahu lokasinya dan pengen jenguk bapaknya," tulis warganet lain dengan akun hydeatachi.

"Ya Rabb semoga bapak segera diberi kesembuhan," tulis warganet lain dengan akun novi_twins.

Video selengkapnya dapat dilihat di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak