"Halo kak saya kan beli yang spring bed harga Rp 1,8 juta. Kok itu sampainya kasur kayak gitu kak," tanya dia.
Namun pihak toko mengatakan bahwa kasur lantai tersebut sebenarnya merupakan hadiah untuk pembeli. Sementara kasur yang asli belum diantarkan.
"Halo kak. Untuk barang yang kaka terima adalah kasur lipat free untuk kakak.Dan pengirimannya memang terpisah dengan kasur in the box spring bed," jawab penjual.
Merespons konfirmasi pihak penjual, warganet pembeli kasur spring bed lewat olshop tersebut mengaku sempat panik.
Baca Juga:Jokowi dan Puan Tinjau Panen Petani, Roy Suryo Beri Komentar Menohok
Bikin Panik, Rp 1,8 Juta Dapat Kasur Lipat
Kisah sebagaimana diceritakan melalui TikTok tersebut menuai berbagai komentar. Sejumlah warganet lain mengaku mungkin akan bereaksi serupa bila terjadi hal demikian.
"Jir bikin panik Rp 1,8 juta cuma kasur lipat," ujar Rifki.
"Bisa-bisanya hadiahnya duluan yang sampai," timpal Cooling.
"Ngakak bangte. Pasti pas terima nyesek, overthingkin, pengen marah, pengen caci maki penjualnya. Eh tahunya cuma hadiah," sahut User.
Baca Juga:Sosoknya Viral, Gadis Kalteng Jadi Penjual Sayur Keliling Ogah Minta-minta
"Untung belum ngamuk ya pembeli," kata Irna.