Viral Remaja Hibur Orang Tirukan Suara Hewan, Wajahnya Bikin Salah Fokus

Wajah remaja itu membuat warganet salah fokus karena mengiranya merupakan seorang model

Reza Gunadha | Chyntia Sami Bhayangkara
Kamis, 06 Mei 2021 | 22:27 WIB
Viral Remaja Hibur Orang Tirukan Suara Hewan, Wajahnya Bikin Salah Fokus
Remaja tampan jago tirukan suara hewan (tiktok)

BeritaHits.id - Aksi seorang remaja yang berkeliling menghibur orang dengan menirukan suara hewan viral di media sosial.

Momen saat remaja itu menirukan suara berbagai hewan diunggah oleh akun TikTok @arinyvaleria.

Ariny bercerita saat ia sedang bukber di sebuah rumah makan di Bandung, ia melihat remaja ini berdiri memperhatikannya.

Awalnya ia mengira remaja itu merupakan pelayan rumah makan tersebut. Namun, ternyata remaja itu mengaku senang menghibur anak-anak.

Baca Juga:Kehilangan Orang Tercinta, Pria Ini Pasrah Dua Kali Gagal Mudik

"Pas dia nyamperin dia bilang 'Saya mah yang suka ngajak main anak-anak'" ujarnya seperti dikutip Beritahits.id, Kamis (6/5/2021).

Remaja itu memiliki kelebihan bisa menirukan suara berbagai hewan dengan sempurna.

Remaja tampan jago tirukan suara hewan (tiktok)
Remaja tampan jago tirukan suara hewan (tiktok)

Mulai dari suara hewan kambing, sapi, ayam hingga hewan-hewan lainnya dapat ditirukannya dengan sempurna.

Ia sering dipanggil di acara ulang tahun untuk menghibur anak-anak yang datang dengan suara-suara hewan yang dibuatnya.

"Kalian bisa panggil dia untuk acara ultah anak untuk bantu perekonomian keluarga," ungkapnya.

Baca Juga:Wanita Syok Lihat Harga Makanannya Mahal, Publik Kesal Pas Lihat Notanya

Di balik keceriaannya menghibur anak-anak, remaja itu bercerita, ia memiliki 9 saudara dan menjadi tulang punggung keluarga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak