BeritaHits.id - Publik tengah berduka cita atas kabar meninggalnya Ustaz Tengku Zulkarnain pada Senin (11/5/2021). Kabar wafatnya salah satu pendakwah kondang Indonesia itu bahkan membuat Tengku Zul disamakan dengan Pahlawan Nasional Teuku Cik Di Tiro.
Salah satu pengguna Twitter dengan nama akun @Abu_waras nampak menjajarkan pria asal Medan itu dengan Teuku Cik Di Tiro. Ia membandingkan foto Tengku Zul dan Teuku Cik Di Tiro.
Menurut akun tersebut, ada persamaan antara kematian dua tokoh itu. Ia menyebut kabar meninggalnya Tengku Zul dan Teuku Cik Di Tiro sama-sama disambut sukacita oleh sejumlah pihak yang menganggap mereka musuh dan penganggu.
Saat kematian Teuku Cik Di Tiro, pihak yang bersukacita adalah kumpeni Belanda. Akun itu pun menyebut adanya sejumlah pihak yang kini bersukacita atas meninggalnya Tengku Zul.
Baca Juga:Nikita Mirzani Kasih Nomornya ke Istri Sapri, Siap Bantu Apapun
"Meninggalnya Teuku Cik Di Tiro disambut sukacita Kumpeni Belanda saat itu, karena dianggap sosok musuh yang mengganggu kepentingannya di Indonesia," tulis @Abu_waras seperti dikutip oleh BeritaHits.Id, Selasa (11/5/2021).

"Maka begitu juga dengan meninggalnya Ustaz Teungku Zulkarnaen. Selamat Jalan Ust. Teungku," lanjutnya.
Sebagai informasi, Teuku Cik Di Tiro merupakan pahlawan nasional yang berasal dari Aceh. Semasa hidupnya, dia dibesarkan di lingkungan yang sangat ketat dalam menjalankan agama Islam.
Meski belum ada sekolah, pria yang bernama asli Muhammad Saman itu dikenal sebagai anak yang sangat haus akan ilmu.

Teuku Cik Di Tiro kerap berguru pada banyak orang, termasuk kedua orang tuanya sendiri. Bahkan pada usia 40 tahun, beliau masih berguru di Lamkrak, daerah Aceh Besar.
Baca Juga:Termasuk Tengku Zul, 300 Ulama Meninggal Terpapar Covid-19
Viral perbandingan Tengku Zul dan Teuku Cik Di Tiro langsung menuai beragam komentar dari warganet. Berikut komentar-komentar mereka:
- 1
- 2