BeritaHits.id - Serangan Israel ke Palestina telah menjadi sorotan dunia. Salah satu momen dalam peristiwa itu adalah berlarinya anak Palestina kala mendengar suara ledakan.
Momen yang terekam itu langsung menjadi viral dan dibagikan oleh akun Instagram @eye.on.palestine. Hingga berita ini dibuat, video itu telah disaksikan lebih dari 110 ribu kali.
Dalam video itu, nampak seorang bocah laki-laki Palestina berlari sekencang mungkin menghindari serangan Israel dibelakangnya. Ia kelihatan begitu ketakutan saat berusaha menyelamatkan diri.
"Seorang anak muda Palestina yang ketakutan dengan pasukan Pendudukan, berlari secepat yang dia bisa dari bom mereka," tulis akun tersebut di caption seperti dikutip oleh BeritaHits.Id, Rabu (12/5/2021).
Baca Juga:Bela Palestina, Warganet Indonesia Serang Akun IG Perdana Menteri Israel
Akun ini turut melaporkan serangan Israel tersebut telah menyebabkan banyak anak-anak Palestina meninggal. Pasalnya, serangan yang dilancarkan menargetkan tempat-tempat umum dan perlindungan.
Dilaporkan serangan pesawat tempur Israel sendiri telah menewaskan lebih dari 20 warga Palestina. Dari jumlah tersebut, 9 diantaranya yang tewas adalah anak-anak.
Kondisi Terkini di Gaza
Permusuhan antara Israel dan Hamas meningkat dalam semalam, dengan 35 warga Palestina tewas di Gaza dan tiga di Israel dalam aksi saling balas serangan udara paling intensif selama bertahun-tahun.
Israel melakukan ratusan serangan udara di Gaza hingga dini hari Rabu, ketika kelompok Islamis dan kelompok militan Palestina lainnya menembakkan beberapa serangan roket ke Tel Aviv dan Bersyeba.
Baca Juga:10 Tulisan Kocak Pengendara yang Takut Disangka Mudik, Nyeleneh Abis!
Satu bangunan tempat tinggal bertingkat di Gaza runtuh dan satu lagi rusak berat setelah berulang kali terkena serangan udara Israel.
Israel mengatakan pihaknya menyerang sasaran Hamas, termasuk pusat intelijen dan situs peluncuran roket.
Itu adalah serangan terbesar antara Israel dan Hamas sejak perang 2014 di Gaza, dan memicu kekhawatiran internasional bahwa situasinya bisa lepas kendali.
Utusan perdamaian Timur Tengah PBB, Tor Wennesland mengatakan di Twitter: "Hentikan tembakan segera. Ini bisa meningkat menuju perang skala penuh. Para pemimpin di semua sisi harus mengambil tanggung jawab deeskalasi.
"Biaya perang di Gaza sangat menghancurkan dan dibayar oleh orang-orang biasa. PBB bekerja dengan semua pihak untuk memulihkan ketenangan. Hentikan kekerasan sekarang," tulisnya.
Video yang menjadi viral ini bisa disaksikan di sini.