"Dan rumah barunya yang sedang tahap pembangunan yang memiliki garasi bawah tanah dan memiliki 3 lantai. Tentunya dengan fasilitas mobil dan lift dalam rumah," tulis keterangan video.
Setidaknya garasi bawah tanah milik bapak Rafathar itu bisa menampung 5 mobil. Fasilitas-fasilitas tersebut membuat rumahnya kini ditafsir mencapai ratusan milyar.

"Diperkirakan rumah Raffi mencapai ratusan milyar. Underground garage ini diperkirakan bisa menampung untuk 5 mobil," jelas keterangan video.
Hingga berita ini dibuat, video tersebut telah disaksikan lebih dari 2,9 juta kali. Tayangan yang mengulas kemewahan rumah Sultan Andara ini juga langsung menuai beragam komentar dari warganet.
Baca Juga:Usung Misi Puncaki Podium, Marc Marquez: Honda Rindu Punya Pembalap Kencang
"Per bulan bayar listriknya berapa ya," tanya warganet.
"Kalau gak ada Raffi Ahmad juga Andara gak bakal terkenal yakin saya," celutuk warganet.
"Berkah seorang anak yang selalu menjunjung tinggi ibunya, memuliakan karyawannya, berbagi kepada sodara dan sesama," puji yang lain.
"Raffi pernah bilang dia tidur 2 jam sehari karena kerja kerasnya jadi dia miliki semua sekarang," komen warganet.
"Keren banget kaya artis Hollywood Raffi Gigi," ujar lainnya.
Baca Juga:Geger, Dua Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Jurang Jalintim Tulangbawang
Video yang menjadi viral di TikTok ini bisa disaksikan di sini.