Cek Fakta: Benarkah 3 Juta Orang Inggris Masuk Islam Secara Serentak?

Beredar informasi di Facebook yang memberitakan bahwa 3 juta orang di Inggris masuk islam secara serentak. Benarkah?

Dany Garjito | Aulia Hafisa
Kamis, 20 Mei 2021 | 13:47 WIB
Cek Fakta: Benarkah 3 Juta Orang Inggris Masuk Islam Secara Serentak?
Cek Fakta: Benarkah 3 Juta Orang Inggris Masuk Islam Secara Serentak? (Turnbackhoax.id)

BeritaHits.id - Beredar informasi di Facebook sebuah artikel dari infosiantarnews.blogspot yang memberitakan bahwa 3 juta orang di Inggris masuk islam secara serentak. Informasi tersebut diunggah oleh akun bernama Ardian Dullah.

Kemudian, unggahan ini disebarkan melalui grup INDONESIA BERSUARA. Berikut narasi yang beredar:

“3 juta orang di Inggris masuk islam secara serentak Subhanallah”

Cek Fakta: Benarkah 3 Juta Orang Inggris Masuk Islam Secara Serentak? (Turnbackhoax.id)
Cek Fakta: Benarkah 3 Juta Orang Inggris Masuk Islam Secara Serentak? (Turnbackhoax.id)

Lalu benarkah klaim tersebut?

Baca Juga:Viral! Polres Depok Digeruduk Massa, Ini Penyebabnya

Berdasarkan hasil penelusuran Turnbackhoax.id -- Jaringan media Suara.com, tidak ditemukan informasi mengenai 3 juta orang Inggris masuk dalam Islam secara serentak. Melansir dari detiknews, beberapa wilayah di London hampir 50 persen penduduknya beragama Islam. 

Angka ini merupakan analisa Office for National Statistics (ONS). Dalam data yang dirilis ONS untuk 2018/2019 pada Desember 2019, sebanyak 3.194.791 muslim tinggal di Inggris. 

Populasi muslim di Inggris telah diperkirakan meningkat dalam 30 tahun. Peningkatan hingga tiga kali lipat tersebut berdasarkan perhitungan Pew Research Centre.

Cek Fakta: Benarkah 3 Juta Orang Inggris Masuk Islam Secara Serentak? (Detik.com)
Cek Fakta: Benarkah 3 Juta Orang Inggris Masuk Islam Secara Serentak? (Detik.com)

Kesimpulan

Dengan demikian klaim bahwa 3 juta orang Inggris serentak masuk islam adalah salah. 3 juta orang tersebut merupakan kalkulasi penduduk yang beragama Islam dan bukan merupakan banyak orang yang masuk Islam secara serentak.

Baca Juga:Satu Toko HP Syok Bocah Datang Beli iPhone Mahal, Belasan Juta Dibayar Cash

Jadi, dapat disimpulkan bahwa informasi tersebut termasuk dalam kategori konten yang salah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak