Viral Review Rumah Seharga 59 Miliar 'Doang', Jiwa Miskin Warganet Bergetar

"Kalau Sisca Kohl mungkin ini dijadiin kandang ayam," komen warganet.

Dany Garjito | Ruth Meliana Dwi Indriani
Jum'at, 21 Mei 2021 | 10:08 WIB
Viral Review Rumah Seharga 59 Miliar 'Doang', Jiwa Miskin Warganet Bergetar
Viral Review Rumah Mewah Pondok Indah Harga 59 Miliar 'Doang'. (TikTok/@celrishwijaya)

Semakin mengejutkan, rumah itu memiliki total 15 kamar. Dimana 11 kamar utama, dan 4 kamar lainnya untuk asisten rumah tangga.

Fasilitas semakin lengkap dengan adanya sauna, ruang meeting, sampai ruang gym pribadi yang sukses membuat melongo.

Viral Review Rumah Mewah Pondok Indah Harga 59 Miliar 'Doang'. (TikTok/@celrishwijaya)
Viral Review Rumah Mewah Pondok Indah Harga 59 Miliar 'Doang'. (TikTok/@celrishwijaya)

"Mereka juga punya sauna pribadi ya. Dan mereka juga punya ruang meeting pribadi, serta punya ruang gym pribadi," kata sang wanita.

Hingga berita ini dibuat, video itu telah disaksikan lebih dari 3,3 juta kali. Tayangan itu juga telah mendapatkan lebih dari 355 ribu tanda like.

Baca Juga:Viral Diduga Orangutan Telantar di Kalimantan, Publik Berlinang Air Mata

Review wanita agen properti itu juga langsung banjir komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang ikut melongo, emosi, sampai menulis komentar kocak karena wanita itu terlalu menganggap murah harga fantastis itu.

"DOANG! Sabar jangan EMOSI," sahut warganet.

"'DOANG' itu mah bagi Sisca Kohl'," timpal yang lain.

"59 M doang LOH. Kaya dapur hotel LOH. Sering dapat penghargaan LOH. Iini termasuk murah LOH," sindir warganet menirukan review agen itu.

"Kalau Sisca Kohl mungkin ini dijadiin kandang ayam," komen warganet.

Baca Juga:Gadis Tumbuk Ikan Berbelatung Jadi Bubur, Publik Auto Positive Thinking

"Doang? Lu pikir duit recehan?," tanya warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak