Istri Ajukan Cerai Usai Pulang Jadi TKW, Pria ini Hancurkan Rumahnya dengan Palu

"Gak ada bandinganya sama rasa sakit hati," kata warganet.

Reza Gunadha | Aulia Hafisa
Jum'at, 25 Juni 2021 | 09:58 WIB
Istri Ajukan Cerai Usai Pulang Jadi TKW, Pria ini Hancurkan Rumahnya dengan Palu
Pria ini Hancurkan Rumahnya dengan Palu (Instagram/lambe_turah)

BeritaHits.id - Sebuah berita viral memperlihatkan seorang pria tengah menghancurkan sebuah rumah dengan sebuah palu berukuran besar.

Kisah tersebut dibagikan oleh akun Instagram @lambe_turah dan telah disaksikan oleh lebih dari 2 juta pengguna.

Menurut keterangan video, pria tersebut berasal dari Ponorogo, Jawa Timur. Ia diduga menghancurkan rumahnya karena sang istri yang baru pulang dari Hongkong mengajukan gugatan cerai.

Namun pembongkaran rumah tersebut tidak dilakukan menggunakan alat berat selayaknya pembongkaran rumah pada umumnya. Ia menghancurkan rumahnya dengan tenaga yang ia miliki.

Baca Juga:Calon Suami Ayu Ting Ting Dibocorkan Ayah Rozak: Doain Aja

"kali ini tidak memakai jaza buldoser seperti biasanya karena mungkin akan memakan uang lebih banyak," tulis keterangan unggahan tersebut.

Pria tersebut menghancurkan rumahnya sendiri dan mengambil sebagian perabotan yang ia butuhkan.

Rumah senilai Rp400 juta di Desa Carangrejo, Kecamatan Sampung, Ponorogo ini pun dihancurkan.

Semua perabotan yang terbuat dari kayu diambil. Puluhan warga membantu proses evakuasi perabotan.

Perlu diketahui, pria tersebut sudah menikah dengan istrinya, perempuan warga setempat enam tahun lalu.

Baca Juga:Momen Ibu Nike Ardilla Bertemu Gadis yang Mirip Anaknya, Nangis hingga Tak Lepas Pelukan

Sang istri kemudian menjadi Tenaga Kerja Wanita (TKW) di Hongkong. Pasangan suami istri tersebut kemudian mendirikan rumah dengan modal bersama.

Ternyata, saat di Hongkong sang istri mengajukan gugatan cerai.

"Ternyata saat masih di Hongkong, AT mengajukan gugatan cerai. Sepulang dari Hongkong, AT malah pulang ke rumah pria lain, padahal putusan cerai belum keluar," tulis keterangan unggahan itu.

Melihat adegan ini, para warganet pun turut memberikan komentar.

"Lebih baik begini, daripada harus emosi lalu menghilangkan nyawa seseorang," ujar warganet.

"Marah boleh bodoh jangan, dari pada rumah dihancurin mending dijual, terus uangnya dijadiin modal cari bini muda, canda muda," tambah yang lain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak