Meski acara digelar di atap rumah, tenda pernikahan tetap dipasang.

Tampak acara pernikahan tersebut didekorasi secara sederhana. Tak banyak kursi untuk para tamu.
Berdasarkan video itu hanya terlihat dekorasi kursi pelamainan dan karpet.
Sementara itu, di samping tenda pernikahan tersebut terlihat genting tetangga.
Baca Juga:Viral Polisi Nangis Peluk Jasad Ayahnya, Sempat Diantar Ayah ke Pelatihan Sepekan Lalu
"Solusi PPKM nih," tulis akun tersebut, dikutip Suara.com.
Ide nikah di atap rumah justru membuat warganet takjub.
Komentar Warganet
Penampakan hajatan di atap rumah tersebut mencuri perhatian warganet. Mereka ikut memberikan respon dan komentarnya.
"Solusi tepat ya kak, full AC lagi," balas warganet.
Baca Juga:PPKM Diperpanjang, Ini 6 Sektor Ekonomi Wajib Tunjukkan Kartu Vaksin
"Kalau ada Satpol PP lewat tinggal tutup pintu yang bawah. Aman ya," tulis warganet.