BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan sosok pedagang angkringan sepi pembeli viral di media sosial dan menjadi sorotan warganet.
Dalam video Tiktok yang diunggah oleh pengguna Twitter dengan akun @nabatisyipp, Selasa (31/8/2021) tampak seorang pedagang angkringan sedang membereskan dagangan di kedai angkringannya.
Dari keterangan yang dituliskan di video, diketahui bahwa usaha angkringan milik pria tersebut jarang ada yang beli.
Terlebih saat itu hujan deras datang mengguyur sehingga semakin tak ada orang yang mau berkunjung dan membeli makanan.
Baca Juga:Viral Kepala Desa Diserang Warga yang Tagih Hadiah Lomba Jokowi-jokowian
"Buat kalian yang rumahnya sekitar Dayeuhkolot atau Bojong Soangdan sekitarnya kalau lewat ke STT Telkeom ada angkringan depan makaroni Geber tolong dibeli ya orang baik," tulis pengunggah video Tiktok, dikutip BeritaHits.id, Kamis (2/9/2021).
"Angkringannya selalu sepi bahkan sampai nggak pernah ada yang beli," lanjutnya.
Pemilik akun Twitter yang membagikan ulang video tersebut meminta bantuan para warganet agar membeli dagangan bapak penjual angkringan itu.
Ia bahkan berniat mendatangi langsung lokasi angkringan milik bapak itu dan memberikan sedikit bantuan.

Berkat partisipasi warganet di dunia maya, kini angkringan milik bapak tersebut yang semula sepi menjadi ramai pengunjung karena viral.
Baca Juga:Gadis Ini Unggah Transformasi Gaya Hijab Dulu, Warganet: Jilbab Apa Rumah Gadang
Para warganet pun terketuk hatinya untuk berdonasi usai melihat sosok penjual dalam video yang viral. Uang hasil donasi dari warganet terkumpul hingga jutaan rupiah.
- 1
- 2