BeritaHits.id - Viral di media sosial kisah seorang murid kelas 8 SMP yang berhasil diterima belajar medis di Harvard. Kisah inspiratif ini sontak menjadi sorotan publik yang takjub dengan kecerdasan anak tersebut.
Dalam sebuah utas yang diunggah di akun Twitter @agungmrheza, Rabu (1/9/2021) sang paman menceritakan bagaimana keponakannya itu bisa diterima di program bergengsi tersebut.
Sang paman sangat bangga dengan keponakannya yang bisa masuk Future Doctors Program dari Harvard. Disampaikan juga, bahwa anak kelas 8 itu akan belajar tentang genetik dan imunologi.
"Keponakan saya diterima di Future Doctors Program dari Harvard. Kelas 8 disuruh belajar genetik & imunologi... ohemji gue aja mabok, break a leg Bang Haidar!!!" tulis sang paman dalam cuitannya, dikutip BeritaHits.id, Senin (6/9/2021).
Baca Juga:Biadab! Ustadz Gebuki Santri-santri di Pesantren Tahfidz, Ditampar, Lagi Tidur Ditarik
Sang paman juga menjelaskan kronologi keponakannya mendapatkan kesempatan untuk ikut program di Harvard tersebut.
Pihak sekolah disebut mencarikan program yang bisa memfasilitasi siswa tersebut untuk mewujudkan cita-citanya sebagai seorang dokter.
"Buat yang nanya gimana caranya, ini program dari sekolahnya Bang Haidar. Kebetulan Abang cita-citanya mau jadi dokter SpBTKV ( Spesialis Bedah Toraks Kardiovaskular) jadi sama sekolahnya dicarikan program 'summer school' yang kebetulan afiliasi sama Harvard maaf gabisa spill nama sekolahnya ya," ujarnya.
Melihat cuitan tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka takjub dengan sosok siswa kelas 8 yang berhasil diterima di program tersebut.
"Kelas 8? MasyaaAllaah hebat... Untung ponakannya bukan tetangga saya, dok... Hehehe," ujar salah seorang warganet.
Baca Juga:Bantu Calon Suami, Isi Tabungan Wanita Ini Bikin Melongo
"Wow awesome. Yang kaya gini bikin penasaran sama cara didik dari orang tuanya," sahut warganet lain.
"Iya bener, jadi kepo parentingnya mereka bagaimana," sahut warganet lain.
"Kelas 8 udah belajar materi pas FK tahun pertama, blok 6 imunologi, blok 7 genetik. Malu gue, mana remed mulu lagi dua blok itu," tulis salah satu warganet.
"Keren banget, hebat euy. Gua dulu kelas 8 kayaknya masi sibuk nyari belalang siang-siang tengah bolong sampai gosong," komentar warganet lainnya.
"Keren banget kelas 8 dah keterima Program Kedokteran, lah ane kelas 8 ditanyain cita-cita malah jawab pengen masuk surga alias bingung mau ngapain," ujar warganet lain.
"Semoga anak gue nantinya bisa punya kesempatan kaya gini dan gue menjadi orang tua yang supportive," sahut warganet lain.