BeritaHits.id - Andi F Noya, jurnalis senior sekaligus presenter, mengalami pengalaman ganjil saat menjadi bintang tamu dalam seminar daring bertema 'Suara Terindah untuk Smala'.
Saat Andi F Noya sedang berbicara dalam webinar itu digelar oleh SMA Negeri 5 Purwokerto, mendadak ada suara tangisan perempuan yang jelas terdengar. Padahal, semua mikrofon peserta dipadamkan atau di-mute oleh panitia.
Peristiwa pada webinar yang digelar sejak 18 Agustus sampai 5 September 2021 itu kontan menjadi perbincangan hangat warganet di Twitter.
Adalah pemilik akun Twitter @vaLentfun yang mengunggah cuplikan rekaman video webinar ketika terdengar suara misterius tersebut.
Baca Juga:Heboh Suara Tangis Perempuan di Webinar Andy F Noya, Peserta Kebingungan
Dalam cuitannya, pemilik akun Twitter @vaLentfun merasakan keanehan ketika tangisan misterius itu terdengar.
Soalnya, semua semua fitur audio partisipan dimatikan alias dalam kondisi mute, kecuali narasumber yakni Andy F Noya.
"Webinar Bersama Andy F Noya, tiba-tiba ada yang nangis, entah suara darimana, padahal semua suara di Mute All, kecuali narasumber," tulis akun Twitter @vaLentfun.
Tidak cuma sekilas, suara tangisan tersebut terdengar jelas ketika Andy membawakan materi. Bahkan, gara-gara suara tersebut, Andy sempat berhenti menjelaskan kemudian memperhatikan dengan saksama suara misterius itu.
Andy F Noya yang merasa penasaran, mempertanyakan sumber tangisan itu. Ekspresinya tampak bingung.
Baca Juga:Viral Wanita Buka Pintu Rumah Disambut Banjir Bandang dan 4 Berita Viral Lainnya
"Siapa nangis? Ada yang nangis tuh, kenapa ya?" kata Andy dalam webinar tersebut.
- 1
- 2