BeritaHits.id - Beredar unggahan yang menceritakan rahasia seorang cewek terhadap sahabatnya sendiri.
Unggahan tersebut dibagikan oleh akun Twitter @AREAJULID, Senin (8/11/2021).
Dalam unggahan tersebut terdapat sebuah tulisan yang menceritakan seorang cewek yang menyimpan rahasia kepada sahabatnya.
Cewek tersebut membeberkan rahasia yang selama ini ia pendam.
Baca Juga:Viral Driver Ojol di Bandung Diserang Sekelompok Orang dengan Atribut Bendera Jerman
Dijelaskan dalam tulisan tersebut, dirinya mengaku menggunakan foto sahabatnya sendiri untuk membuat akun open BO (prostitusi online) di sebuah aplikasi.
"Rahasia terdalam saya adalah saya memakai foto sahabat saya sendiri untuk membuat akun open BO di aplikasi," tulisnya, dikutip BeritaHits.id.
Akan tetapi, dirinya tak menemui lelaki hidung belang di aplikasi tersebut.
Cewek itu hanya mengincar uang lantaran dirinya harus mengembalikan uang arisan.
"Setelah para pria hidung belang tersebut transfer DP saya akan block para pria ini," jelasnya.
Baca Juga:Kisah Menyentuh Pria Lahir Tanpa Lengan dan Kaki, Dulu Dibuang Kini Jadi Influencer
Berdasarkan curhatan itu, dia mengaku melakukan hal tersebut karena tertipu arisan online.
Dirinya dituntut untuk mengembalikan uang para anggota arisan.
"Alasan saya adalah saya kalap karena tertipu arisan online dan harus mengembalikan uang member," katanya.
Sahabat Depresi
Hingga akhirnya, salah seorang teman kampusnya ada yang mengira bahwa sahabatnya open BO di aplikasi.
"Semuanya aman dan lancar sampai suatu saat, satu kampus mengetahui bahwa ada temannya di aplikasi tersebut dan mereka mengira bahwa sahabat saya ini adalah wanita tidak baik," bebernya.
Hal tersebut membuat sahabat cewek tersebut depresi. Bahkan sahabatnya sampai keluar kuliah dan mengurung diri.
Tak hanya itu, sahabatnya harus putus dengan pacarnya karena hal yang sebenarnya ia tidak lakukan.
Meski demikian, cewek tersebut mengatakan sahabatnya masih menganggap ia sebagai teman terbaiknya.
"Yang paling sakit adalah dia bilang bahwa saya adalah sahabat terbaiknya karena ada dalam keadaan sulit dia dan selalu menemani dia," pungkasnya.
Komentar Warganet
Curhatan tersebut langsung menuai perhatian dan komentar dari warganet.
"Terkadang musuh terbesar kita bukanlah orang lain, bukan juga orang yang belum kita kenal sebelumnya. Tapi, musuh terbesar kita adalah orang yang terdekat dengan kita, selalu ada buat kita, bahkan udah kita anggap sebagai saudara sendiri," kata warganet.
"Aduh nder, nyari perkara hidup aja. menurutku, kamu tinggal nunggu waktu aja kapan kamu akan menyesali segala-galanya," balas warganet.
"Sakit jiwa banget," komentar warganet.
"Nggak takut karma apa ih jahat banget asli," imbuh warganet lain.