Viral Wanita Hamil Anak Kedua, Ngidam Jadi Pengantin sampai Diarak Keliling Kampung

"Akhirnya anaknya bisa datang ke nikahan emak bapaknya," komentar warganet.

Rifan Aditya | Nur Afitria Cika Handayani
Minggu, 14 November 2021 | 10:41 WIB
Viral Wanita Hamil Anak Kedua, Ngidam Jadi Pengantin sampai Diarak Keliling Kampung
Wanita hamil ngidam jadi pengantin. (Tiktok/@singamanja_slebeww)

BeritaHits.id - Video memperlihatkan sepasang suami istri berkeliling kampung sambil mengenakan baju pengantin.

Video tersebut viral di media sosial. Video itu dibagikan oleh akun TikTok @singamanja_slebeww.

Dalam video tersebut, pasutri itu tampak berkeliling kampung layaknya pengantin baru.

Sementara itu, sang mempelai pria tampak meggendong seorang bocah perempuan.

Baca Juga:Duh, Bapak-bapak Sobek TV, Dikira Plester Ternyata LCD

Rupanya, bocah tersebut merupakan anak pertamanya. Sang istri yang terlihat mengenakan gaun pengantin tengah hamil anak kedua.

Sang istri memiliki keinginan menjadi pengantin baru kembali.

Akhirnya sang suami menuruti keinginan istrinya menjadi pengantin baru.

Mereka tampak kompak mengenakan baju pengantin. Tak hanya itu, mereka juga diarak oleh beberapa orang.

Dalam video tersebut, keduanya mengaku keliling kampung demi menuruti keinginan istri yang sedang hamil.

Baca Juga:Auto Bikin Panik, Pasangan Ini Malah Kehilangan Mas Kawin saat Mau Menikah

"Ngidam anak kedua ingin jadi pengantin, sumpah seru banget, keliling kampung," tulis akun tersebut, dikutip Beritahits.id.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak