CEK FAKTA: Prediksi Bencana Besar Akan Melanda Daerah di Sulsel Ini, Benarkah?

Beredar prediksi mengenai datangnya bencana alam besar yang akan melanda salah satu daerah di Sulawesi Selatan sampai warga diminta pergi dahulu. Benarkah?

Reza Gunadha | Ruth Meliana Dwi Indriani
Selasa, 16 November 2021 | 21:34 WIB
CEK FAKTA: Prediksi Bencana Besar Akan Melanda Daerah di Sulsel Ini, Benarkah?
CEK FAKTA Prediksi Bencana Besar Akan Melanda Daerah di Sulsel Ini. (Turnbackhoax.id)

BeritaHits.id - Beredar narasi berupa sebuah prediksi mengenai datangnya bencana alam besar yang akan melanda daerah Palopo, Sulawesi Selatan atau Sulsel.

Narasi ini beredar melalui sebuah pesan berantai WhatsApp. Pesan ini berisi prediksi mengenai bencana besar yang akan segera terjadi di Palopo, Sulawesi Selatan.

Selain itu, isi pesan menjelaskan ada tetua kampung yang meminta warga segera menjauh dari Palopo. Tetua itu memperingatkan akan adanya bencana besar di wilayah tersebut.

Adapun narasi yang dibagikan sebagai berikut:

Baca Juga:BPBD Ingatkan Ancaman Bencana Longsor Terpa Permukiman 45 Desa di Trenggalek

Gess… Ada barusan cerita ku dengar dari kampung ku, di batu.. Ada tetua (orang tua kampung).. Entah itu mimpi atau tidak, tapi nyata. Nabilang toh, na tanya itu org di kampung. Ke den keluarga mi dio palopo, sua jolo male torroan to kampong na,.. Suruh menjauh dari palopo maksudnya.., karena bakalan ada bencana besar yg akan datang.. Tapi wallahu a’lam bisshowab.. Kita hanya manusia biasa.. Dan ini cerita toh, mirip sama yg terjadi di masamba pernah sebelum bencana.. Ada org di rasuki.. Nabilang tinggalkan ini masamba karena ada bencana besar mau datang.. Tapi kek tdk ada yg peduli.. Karena na kira akal2an ji.. Tapi alhasil, kan sdh terjadi.. Jadi toh, merinding ka dengar ini waktu menelpon keluarga ku dari bawa.. Karena palopo kata nanti paling besar bencana nya.

CEK FAKTA Prediksi Bencana Besar Akan Melanda Daerah di Sulsel Ini. (Turnbackhoax.id)
CEK FAKTA Prediksi Bencana Besar Akan Melanda Daerah di Sulsel Ini. (Turnbackhoax.id)

Lantas benarkah klaim tersebut?

PENJELASAN

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, narasi prediksi mengenai datangnya bencana alam besar yang akan melanda daerah Palopo, Sulawesi Selatan tidak benar.

Hal itu dibantah langsung oleh Pelaksana tugas Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari. Ia menyebut informasi yang beredar itu tidak benar.

Baca Juga:CEK FAKTA: Billie Eilish Lahir di Nganjuk, Benarkah?

“(Informasi tersebut) tidak benar,” kata Abdul, Sabtu (13/11/2021).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak