Viral Tempat Penghilang Penat, Mulai Rp 100 Ribu Pengunjung Bebas Hancurkan Apa Saja

Tempat tersebut memberikan fasilitas kepada pengunjungnya untuk menghancurkan barang-barang.

Reza Gunadha | Nur Afitria Cika Handayani
Senin, 22 November 2021 | 19:13 WIB
Viral Tempat Penghilang Penat, Mulai Rp 100 Ribu Pengunjung Bebas Hancurkan Apa Saja
Tempat penghilang penat di Jakarta Utara. (Twitter)

"Buat yang butuh healing nih, ada yang udah nyobain Breakroom di Jakarta Utara ini? Mulai dari Rp 100 ribu per orang per 20 menit," jelas akun tersebut, dikutip BeritaHits.id.

Tempat penghilang penat di Jakarta Utara. (Twitter)
Tempat penghilang penat di Jakarta Utara. (Twitter)

Dalam video tersebut, pengunjung akan mengenakan seragam dan alat pelindung diri sebelum masuk ke dalam ruangan.

Mereka tampak memakai seragam berwarna oranye. Tak lupa, mereka juga mengenakan helm.

Di dalam ruangan tersebut, mereka membawa sebuah tongkat besi.

Baca Juga:Heboh Wanita Punya Aturan Ketat untuk Suami, Dilarang Berteman dan Kirim Pesan ke Cewek

Tongkat tersebut digunakan untuk memukul benda apa saja yang ada di dalamnya.

Hal tersebut bertujuan untuk meluapkan emosi yang dirasakan oleh pengunjung.

Usut punya usut, di dalam ruangan tersebut juga difasilitasi AC sehingga pengunjung tak perlu merasa kegerahan.

Pengunjung bebas untuk memukul benda dan menghancurkan apa saja.

Diketahui setiap benda memiliki harga yang berbeda-beda.

Baca Juga:Viral Cewek Hadiahi Pacar Boxer Anti Selingkuh, Gambarnya Bikin Melongo

Komentar Warganet

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak