Cowok Ajak Pacar Nge-Date Ke Kuburan, Aksi Bawa Bahan Bangunan Bikin Nangis

"Jarang-jarang ada anak muda berhati mulia," puji warganet.

Reza Gunadha | Ruth Meliana Dwi Indriani
Jum'at, 26 November 2021 | 10:04 WIB
Cowok Ajak Pacar Nge-Date Ke Kuburan, Aksi Bawa Bahan Bangunan Bikin Nangis
Cowok Ajak Pacar Nge-Date Ke Kuburan. (TikTok)

BeritaHits.id - Aksi cowok yang mengajak kekasihnya nge-date ke kuburan alih-alih mal menjadi viral. Bagaimana tidak, ia sampai membawa bahan bangunan untuk melakukan hal yang mengharukan.

Momen ini dibagikan oleh akun TikTok @diagops. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 2,3 juta kali dan mendapatkan 185 ribu tanda suka.

Ternyata, cowok ini mengajak kekasihnya ziarah ke makam ibunya. Tak hanya itu, ia juga mau memperindah kuburan sang ibu dengan bantuan pacarnya.

"Ngajak doi ke mal (tidak). Ngajak doi bagusin makam mamah (iya)," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Jumat (26/11/2021).

Baca Juga:Viral Video Penjual Pecel Lele Cantik Layani Pesanan Pelanggan, Publik Ngaku Rela Antre

Dalam video, cowok ini bersama kekasihnya pergi ke pemakaman dengan mengendarai mobil. Mereka ternyata membawa sejumlah bahan dan alat bangunan untuk merombak makam sang ibu.

Cowok Ajak Pacar Nge-Date Ke Kuburan. (TikTok)
Cowok Ajak Pacar Nge-Date Ke Kuburan. (TikTok)

"Kita semua sayang mamah, tenang di surga ya mah," ungkap sang cowok.

Cowok ini dengan pacarnya lalu mulai mengeluarkan sejumlah bahan bangunan. Mulai dari batu bata, semen, sampai cangkul. Mereka membawanya ke samping makam almarhum sang ibu.

Selanjutnya, sang cowok mulai memasang batu bata di kuburan ibunya. Terlihat, makam sang ibu sendiri begitu sederhana, hanya terdiri dari nisan dan gundukan tanah tanpa ada rerumputan.

Cowok itu lantas mulai bekerja bak kuli bangunan untuk mempercantik makam ibunya. Ia memasang batu bata di seluruh sisi makam ibunya.

Baca Juga:Viral Warganet Makan Pocky Pakai Cara Tak Biasa, Publik Syok: Sekte Apa Ini?

Tak sampai di situ, cowok ini dan kekasih juga memasang batu nisan baru. Mereka mulai merapikan dan membersihkan kuburan itu sehingga menjadi cantik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak