Iseng Ngetes Kualitas Doa di Depan Kabah, Pria Ini Tak Menyangka Doanya Langsung Terkabul

Seorang pria iseng mengetes kualitas doa di depan kabah ingin melihat langsung imam Masjidilharam

Dany Garjito | Agatha Vidya Nariswari
Jum'at, 26 November 2021 | 15:02 WIB
Iseng Ngetes Kualitas Doa di Depan Kabah, Pria Ini Tak Menyangka Doanya Langsung Terkabul
Cerita Iseng Tes Kualitas Doa di Depan Kabah (TikTok)

BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria menceritakan momennya saat berdoa di depan Kabah telah viral di media sosial.

Dalam momen yang diunggah oleh akun TikTok @zahidsamosir, Kamis (25/11/2021), pria yang bernama Zahid Samosir itu menceritakan pengalamannya saat iseng mengetes kualitas doa di depan kabah.

Cerita itu diangkat dari kisah nyatanya saat berada di Kabah pada bulan Ramadan tahun 2017 silam.

Ia mengaku hanya ingin tahu sehebat apa kekuatan doa di depan Kabah.

Baca Juga:Selalu Pulang Larut Malam dari Kantor, Ternyata Ada yang 'Menemani' Pria Ini

Ia lalu menceritakan kronologi mulai dari berdoa di depan kabah hingga doanya itu terkabulkan saat itu juga.

"Jadi waktu itu menjelang azan subuh gue lagi jalan di jalur tawaf yang lantai dua," ucap Zahid Samosir di videonya.

"Terus gue berdoa sambil jalan. Sambil jalan doa. Padahal kan adab-adab berdoa itu kepala nunduk ke bawah, angkat tangan, ngadep kiblat," lanjutnya.

Zahid Samosir kemudian menyebutkan doa yang saat itu diucapkannya di depan kabah.

"Ya Allah gue mau banget lihat langsung Muazin Masjidilharam azan mumpung azan subuh Ya Allah. Tapi Ya Allah gue mau lihat langsung juga imam Masjidilharam jalan menuju ke tempatnya dia ngimam," ujarnya.

Baca Juga:Viral Pria Lempar Tabung Gas Bocor Bak Granat ke Jalan Raya, Publik Menjerit: Ngawur!

Setelah mengucapkan doa demikian, tidak sampai satu menit ia berdoa sambil jalan, tiba-tiba ia hampir menabrak pria Arab yang memakai kalung name tag.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak