Punya Gaji 4 Jutaan, Daftar Pengeluaran Pria Ini Bikin Geleng-Geleng

Satu daftar pengeluaran pria ini malah bikin gagal fokus warganet.

Reza Gunadha | Fita Nofiana
Rabu, 15 Desember 2021 | 14:21 WIB
Punya Gaji 4 Jutaan, Daftar Pengeluaran Pria Ini Bikin Geleng-Geleng
Ilustrasi Gaji (Shutterstock/Antara/Kolase foto)

"Bang plis bang, ajak saya kerja di sana bang plis," tulis warganet di kolom komentar.

Saat berita ini dibuat video tersebut telah ditonton lebih dari 1,8 juta kali.

Tips Mengatur Gaji

Soal gaji, berapapun memang terasa kurang saat pengeluaran tak terkendali, berikut beberapa tips mengatur gaji, antara lain:

Baca Juga:Viral Mobil Polisi Cuek Lewati Korban Tabrak Lari, Netizen: Tugas Mengawal Bukan Menolong

1. Utamakan Membuat Anggaran Belanja

Sebelum menggunakan uang untuk hal-hal yang kurang perlu, Anda buat anggaran belanja dulu. Anggaran ini berisi daftar kebutuhan setiap bulan. Bukan hanya kebutuhan pokok, tetapi juga kebutuhan sekunder dan tersier, misalnya saja belanja, perawatan ke salon, hingga skincare yang digunakan setiap hari.

2. Bayar Apa yang Menjadi Kewajiban

Biaya listrik, air, internet, pulsa, dan biaya lain yang menjadi kewajibanmu, pembayarannya tolong didahulukan. Cara ini cukup membantu untuk menghindari yang namanya 'uang terlanjur terpakai'. Selain itu, cara ini juga ampuh untuk mengurangi terjadinya penumpukan tagihan pada bulan mendatang, sehingga kondisi keuanganmu tetap stabil.

3. Tentukan Persentase Gaji yang Ingin Ditabung

Baca Juga:Cara Aktivasi Rekening BLT Subsidi Gaji Rp 1 Juta, Jangan Sampai Terlambat!

Dalam pembuatan anggaran bulanan, kamu harus mengikutkan berapa persentase gaji yang ingin ditabung. Idealnya, uang yang disisihkan berada dalam kisaran angka 20-30 persen setiap bulan. Jika kamu merasa angka ini tidak memberatkanmu secara finansial, maka kamu bisa menabung pada kisaran angka ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak