BeritaHits.id - Seorang laki-laki mengunggah foto tiket bioskop yang ia borong satu studio untuk dirinya sendiri menjadi viral. Unggahan ini justru mendapatkan komentar negatif dari warganet.
Animo film Spider-Man: No Way Home yang begitu besar membuat penonton film, khususnya para penggemar Marvel Studio berebut tiket. Mereka melakukan hal ini agar tidak melewatkan film yang dibintangi oleh Tom Holland tersebut.
Salah satu laki-laki ini mengunggah foto di akun jejaring media sosial Twitter dengan akun @aM****. Ia terlihat di dalam salah satu studio yang tampak kosong dengan menggenggam segepok tiket premiere film yang dibentangkan pada Rabu, 15 Desember 2021.
Ia berkata telah mem-booking salah satu studio di kawasan Jakarta untuk dirinya sendiri karena parno akan pandemi yang masih berlangsung.
Baca Juga:Miris, Orangutan Kurus Gendong Anak, Minta Makan ke Karyawan Tambang di Kutim
"Memesan satu studio hanya untuk saya sendiri. Keparnoan ini sangatlah nyata," tulisnya seperti dikutip Beritahits.id, Kamis (16/12/2021).

Tak disangka-sangka, postingan yang telah mendapatkan likes hingga 9 ribu lebih malah menuai hujatan dari warganet.
Banyak yang menanggapi bahwa aksinya ini hanyalah pamer belaka. Para warganet mengira laki-laki tersebut ingin viral.
"Gue dapet vibe norak," ujar salah satu warganet.
"Sambil nonton, sambil mikirin tweet gue barusan viral enggak ya?" tulis @nu*** di kolom komentar.
Baca Juga:Kader Diultimatum Keluarga Eks Dirut TJ soal Video Penari Perut, Ini Reaksi Gerindra DKI
"Enggak, kamu tuh cuma pengen ngomong "Hey rakyat miskin lihat aku. Aku bisa beli seluruh tiket satu studio cuma buat aku. Aku kaya loh." Mau pamer mah pamer aja sih, enggak ada yang ngelarang juga. Cuma norak aja," imbuh yang lain.
- 1
- 2