BeritaHits.id - Cuitan yang dibagikan oleh akun jejaring sosial Twitter @convomf mendadak menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet. Akun tersebut membagikan screenshoot cuitan seorang lelaki yang diberi freebies alias bonus berupa pembalut karena dikira perempuan.
Pada cuitan yang dibagikan oleh akun @convomf tersebut, terlihat tweet seorang pengguna Twitter yang kemudian dibalas dua warganet lain.

Awalnya, pengguna Twitter dengan akun @treasuremenfess menulis cuitan terkait boyband asal Korea, Treasue, yang punya banyak fans laki-laki alias fanboy.
"Teume (julukan bagi fans Treasure)! Fanboy treasure banyak ternyata ya," tulis dia seperti dikutip oleh Beritahits.id, Selasa (21/12/2021).
Baca Juga:Temukan Tumpukan Uang Misterius, Warganet: Ternyata Tikus Juga Pengin Kaya
Seorang warganet pemilik akun @hamadaAyuy pun membalas cuitan tersebut. Dia mengaku capek karena sering dikira perempuan.
"Tapi capek juga, aku disangka cewek mulu," komentar dia.
Cuitan tersebut lantas mendapat balasan dari akun @Babywolfly. Dia menceritakan pengalamannya saat mendapat bonus pembalut karena membeli merchandise boyband Treasure. Padahal, dia adalah seorang lelaki.
"Semangat ya Kak, aku sampai pernah dapat freebies pembalut," ungkap dia.
Siapa sangka, tangkapan layar yang diunggah oleh akun @convomf itu langsung dibanjiri komentar warganet.
Baca Juga:Gemes Banget! Bocil Ini Menangis Saat Lihat Abangnya Dipukul, Padahal Cuma Prank
Salah satu komentar datang dari akun Twitter @soekamakan. Dengan nada bercanda, dia bertanya apa kegunaan pembalut tersebut bagi lelaki.
- 1
- 2