BeritaHits.id - Rekaman video berisi cerita pengalaman seorang wanita yang diperlakukan bak ratu oleh sang ayah, mendadak viral di media sosial TikTok. Si wanita bercerita, dia mengeluh lantaran tidak ada yang menonton channel YouTube milik dia. Tak tinggal diam, sang ayah pun langsung mempromosikan channel YouTube tersebut ke teman-temannya.
Video mengharukan itu pun sukses menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet usai diunggah oleh akun jejaring sosial TikTok @sheilaodilia.
"Bokap supporter nomor satu," tulis dia pada keterangan video, seperti dikutip oleh Beritahits.id, Minggu (26/12/2021).
Pada video tersebut, si wanita bercerita, dia mengeluh pada sang ayah terkait channel YouTube-nya yang sepi penonton. Wanita tersebut juga menyisipkan video saat sang ayah yang berpakaian batik tengah berbicara di sebuah acara.
Baca Juga:PDIP Sumut Pecat Kader Satgas Pukul Remaja di Medan
"Me: Pa, sedih tiap bikin YouTube enggak pernah ada yang nonton," tulis dia.
Siapa sangka, sang ayah langsung melakukan hal yang tak terduga. Dengan senang hati, sang ayah mengirim pesan kepada teman-temannya melalui WhatsApp (WA). Pria tersebut meminta tolong kepada mereka untuk menonton channel YouTube sang anak dan menekan tombol subscribe.
"Bokap: doi WA semua teman-temannya dong buat nonton dan subscribe video aku," terang si wanita.
Sebagai bukti, si wanita menunjukkan ponsel milik sang ayah beserta pesan yang dia kirim untuk teman-temannya.
Komentar warganet
Baca Juga:Viral Kakek Nonton Piala AFF 'Gagalkan' Penalti Bikin Gereget: 'Orang di Balik Layar'
Video berisi perlakuan manis si ayah pun sukses meraup berbagai komentar dari warganet. Tak butuh waktu lama, para pengguna TikTok segera menyampaikan reaksi mereka.
Menariknya, YouTuber kondang, Jerome Polin, juga ikut meninggalkan jejak. Dia bercerita, sang ayah juga melakukan hal yang sama untuknya.
"Ayahku pernah melakukan hal yang sama. Semangat," tulis dia dalam Bahasa Inggris.
Sebagian besar warganet mengaku meneteskan air mata usai melihat video tersebut.
"Ya Allah, gini aja gue nangis pakai banget."
"Nangis, Papa aku lagi sakit, minta doanya ya supaya cepet sembuh," tambah yang lain.
"Nangis banget, semangat ya bikin videonya," imbuh warganet pengguna TikTok.
Ada pula warganet yang menceritakan pengalaman dia bersama sang ayah. Dia mengungkapkan, saat berjualan scrunchie, sang ayah ikut mempromosikan dagangan dia di group WA kantornya.
"Kayak Bapakku, aku jualan scrunchie gitu ditanyain tiap hari ada yang pesen enggak, terus dipromosiin di group kantornya," komentar dia.
Komentar senada juga diungkapkan oleh warganet lain.
"Aku juga bersyukur banget punya orang tua yang support aku, baik dari profesi bahkan hobiku yang sangat suka main musik. Respect!"
Menanggapi banyaknya komentar yang masuk, si wanita pun berterima kasih atas dukungan warganet. Dia pun sadar, rezeki tidak selalu datang dalam bentuk uang, melainkan juga bisa berwujud orang tua yang selalu ada.
"Kaget rame, makasih supportnya. Jadi sadar, rezeki itu bentuknya enggak selalu 'uang,' kadang bentuknya orang tua yang selalu ada," tulisnya.