Seluruh pegawai bengkel nyatanya melaksanakan salat berjamaah bersama. Pria itu bahkan sampai ikut salat di sana.
"Jadi semua karyawannya disuruh berhenti kerja dan harus berjamaah bareng dan gue pun ikutan," tulis pria itu di video tersebut seperti dikutip Beritahits.id, Kamis (10/02/2022).
Ada Kajian
Tak sampai di situ saja, para pegawai itu meski sudah selesai salat mereka tetap duduk di sana. Ternyata terdapat kajian dari pemilik bengkel.
Baca Juga:Order Pisang Goreng di Aplikasi Ojol, Viral Warganet Malah Bengong Pas Pesanan Datang Gegara Hal Ini
"Bukan salat berjamaah doang, tapi ada kajian gitu. Jadi berasa adem gitu," lanjutnya.
Mengetahui hal tersebut, para pelanggan yang berada di luar pun akhirnya ikut masuk ke bengkel dan mendengarkan kajian tersebut.
"Biasanya paling bete di bengkel, tapi baru kali ini gue betah," ungkap pria itu.
Ketika kajian selesai, para pegawai pun membereskan tempat salat sementara tersebut dan lanjut bekerja.
Sepeda motor pria itu pun lantas diperbaiki dengan sigap.
Baca Juga:Heboh Fenomena Air Sungai Berbusa Bak Salju di Kabupaten Gowa, Begini Penampakannya
"Berkah ini bengkel ya Allah. Patut ditiru ya," tukas pria itu di akhir video.