BeritaHits.id - Tak sedikit kisah kurir yang kelimpungan seorang customer enggan keluar rumah untuk mengambil dan membayar paket miliknya.
Seorang pria yang berprofesi sebagai kurir paket ini pun memutar otak dan mendapatkan cara agar customer mau keluar rumah.
Momen itu direkam si kurir dan diunggah oleh akun @na_jpr65 di jejaring media sosial TikTok.
Setel Musik Kencang
Rekaman video memperlihatkan rumah seorang customer dengan pintu terbuka.
Suara alunan musik terdengar sangat kencang sampai luar rumah. Si penghuni rumah pun terdengar menyanyi mengikuti alunan lagu tersebut.
Mulanya kurir itu memberi salam memanggil customer. Namun mengetahui suaranya kalah dengan musik, kurir pun langsung masuk ke dalam rumah hanya sampai ruang bagian depan.
Meski dia sudah memasukkan kepalanya sedikit ke dalam rumah si customer sambil berteriak, suaranya masih tak terdengar dan teredam musik yang kian kencang.
Lakukan Trik Berani

Kesabarannya pun habis, pria itu lantas keluar dari rumah dan menuju ke saklar listrik.