Pak Mulyono Driver Ojol Pertama Indonesia Ungkap Kisah Awal saat Bekerja, Dilempar Balok dan Dikalungi Sajam oleh Opang

Saat situasi panas opang dan ojol, Pak Mulyono pun merasakan pengalaman parah dan tak menyenangkan.

Reza Gunadha | Sekar Anindyah Lamase
Sabtu, 16 April 2022 | 16:08 WIB
Pak Mulyono Driver Ojol Pertama Indonesia Ungkap Kisah Awal saat Bekerja, Dilempar Balok dan Dikalungi Sajam oleh Opang
Kalau memakai parameter data pendaftar pertama, maka jawaban dari pertanyaan siapakah driver ojol pertama adalah Pak Mulono. [Malam Malam NET]

BeritaHits.id - Pak Mulyono, seorang pria yang digadang-gadang sebagai driver ojek online atau ojol pertama di Indonesia tengah menjadi sorotan publik.

Pria yang tercatat menjadi pendaftar pertama aplikasi ojek online dengan nomor 001 sebagai driver ojol di Indonesia itu mengungkapkan pengalaman awalnya bekerja yang tak mulus.

Hal tersebut terungkap saat Pak Mulyono hadir dalam acara Malam Malam NET, yang dapat dilihat melalui video program NET TV di Youtube Jumat 15 April 2022.

Seperti yang diketahui, kemunculan awal driver ojol di masyarakat sempat menghebohkan masyarakat terutama para ojek pangkalan alias opang.

Baca Juga:Perkenalkan, Pak Mulyono Driver Ojol Pertama di Indonesia, Mulai Kerja Hanya Pakai SMS

Bahkan, hal itu sempat membuat perseteruan dan ketegangan di antara opang yang merasa orderannya diambil oleh para ojol.

Mendadak Dilempar Balok

Pak Mulyono pun lalu menceritakan kisah pengalaman awalnya bekerja saat ketegangan itu terjadi yang ternyata cukup parah.

Kalau memakai parameter data pendaftar pertama, maka jawaban dari pertanyaan siapakah driver ojol pertama adalah Pak Mulono. [Malam Malam NET]
Kalau memakai parameter data pendaftar pertama, maka jawaban dari pertanyaan siapakah driver ojol pertama adalah Pak Mulono. [Malam Malam NET]

Saat itu, Pak Mulyono berkata baru saja mengantarkan atau drop customer di daerah Lebak Bulus dan hendak pulang.

Namun tiba-tiba saja dia malah mendapatkan pengalaman tak menyenangkan.

Baca Juga:Sedih, Driver Ojol Pulang Kerja Temukan Surat Perpisahan Istri yang Minggat: Maafin Aku Harus Pergi Pah...

"Saya itu hanya drop ya, bukan ngambil. Nganterin doang, tidak ada omongan apa-apa, tahu-tahu saya dilempar pakai balok," ungkap Pak Mulyono dikutip Beritahits.id, Sabtu (16/04/2022).

Balok itu nyatanya terkena ke kepala Pak Mulyono yang memakai helm.

Meskipun demikian, dia mengaku tetap merasa keliyengan hingga jatuh di tempat.

"Saya juga enggak tahu yang ngelempar dari mana," terangnya.

Beruntungnya, sejumlah warga setempat menolong beliau yang jatuh dan memberikan minum.

Setelah dirasa pulih kembali, Pak Mulyono meninggalkan tempat kejadian begitu saja.

Dikeroyok Opang

Sayangnya, cerita itu tak seberapa buatnya. Nyatanya, ada kisah yang lebih parah dialami oleh driver ojol nomor satu di Indonesia itu.

"Saya bahkan pernah dikalungi senjata tajam," terang Pak Mulyono.

Kalau memakai parameter data pendaftar pertama, maka jawaban dari pertanyaan siapakah driver ojol pertama adalah Pak Mulono. [Malam Malam NET]
Kalau memakai parameter data pendaftar pertama, maka jawaban dari pertanyaan siapakah driver ojol pertama adalah Pak Mulono. [Malam Malam NET]

Insiden itu terjadi ketika dirinya mengantarkan orderan paket menuju suatu kompleks, tetapi para opang tak memperbolehkannya masuk ke dalam kompleks tersebut.

"Alasan opang bahwasannya ojol dilarang masuk," kata beliau.

Pak Mulyono pun menjelaskan ke opang bahwa dia tak mengambil orderan, namun semata-mata hanya mengantarkan paket.

Dia bahkan sampai berkata meminta opamg tersebut untuk mendampinginya masuk ke dalam supaya percaya dengan apa yang akan dia lakukan.

Ucapan Pak Mulyono tersebut seakan sia-sia, dia malah mendapatkan pukulan dan tendangan bahkan dikalungi sajam oleh para opung di kompleks tersebut.

"Karena meraka banyak dan mereka tetap ngotot dan merasa jawaranya situ, saya ditendang, saya dipukul dan ya klimaksnya saya dikalungin senjata tajam," jelas Pak Mulyono.

Senjata tajam yang digunakan saat itu dikabarkan adalah celurit.

Hingga akhirnya, Pak Mulyono diselamatkan oleh salah satu tokoh masyarakat yang sempat lewat di jalan tersebut.

Kini, perseteruan itu sudah tidak ada. Driver ojol justru sedang rekat-rekatnya dalam bekerja sama di jalanan.

Dalam video tersebut, diketahui sebelum menjadi driver ojol pertama di Indonesia, Pak Mulyono mengakui dirinya berprofesi sebagai tukang ojek pangkalan alias opang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak