Salut, Saat Pengunjung Lain Nyawer Biduan Dangdut, Pria ini Pilih Sawer Kotak Amal

Uang yang pria pegang bukan untuk nyawer sang biduan, tapi sebuah kota amal yang ada di ruangan.

Dany Garjito | Evi Nur Afiah
Kamis, 02 Juni 2022 | 16:40 WIB
Salut, Saat Pengunjung Lain Nyawer Biduan Dangdut, Pria ini Pilih Sawer Kotak Amal
Suasana ramai dangdutan (Instagram/undercover)

BeritaHits.id - Rekaman video mempertontonkan sejumlah orang sedang asyik berjoget bersama biduan dangdut di sebuah acara. Satu pria yang tidak diketahui namanya malah mencuri perhatian pengunjung.

Pria satu ini nampak mencolok lantaran aksinya yang dianggap berbeda dengan para pria kebanyakan. Dia pun patut diacungi jempol. 

Bagaimana tidak, disaat yang lain berjoget dan menggunakan uang untuk nyawer biduan dangdut, ia memilih memasukan uangnya ke dalam kotak amal.

Disaat yang lain nyawer biduan dangdut, pria ini nyawernya kotak amal (Instagram/ @underc0ver).
Disaat yang lain nyawer biduan dangdut, pria ini nyawernya kotak amal (Instagram/ @underc0ver).

Aksi pria ini viral di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun Instagram @underc0ver. Lewat rekaman video, pria itu menggunakan jaket hitam dan celana cokelat. Dia berada di barisan belakang di sebuah cafe. 

Baca Juga:Dua Wanita Bikin Konten Buang Sampah ke Sungai, Videonya Tuai Hujatan

Pria tersebut juga ikut berlenggak-lenggok menikmati lagu sama seperti pengunjung lain. Namun yang berbeda, uang yang dia pegang bukan untuk nyawer sang biduan, tapi sebuah kota amal yang ada di ruangan.

Tidak hanya sekali, dia terus memasukan uang yang dia punya ke dalam kotak kaca bening itu. "Nyawer kotak amal lebih barokah," tulis keterangan pada unggahan tersebut seperti dikutip Beritahits.id pada Kamis, (02/06/2022).

Unggahan ini pun dengan cepat jadi viral dan menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi postingan. Videonya sudah ditonton 47.9 ribu kali. 

"Lebih ridho suami nyawer kotak amal dari pada duitnya buat nyawer biduan dangdut," kata warganet.

"Ini adalah gambaran disaat hati sudah tobat tapi jiwa nyawer belum hilang," ungkap publik.

Baca Juga:Viral Video Bengkel Penuh Drama Bikin Geleng-geleng Kepala: 'Makin Berwarna'

"Suami idaman kalau kayak gini mah. Jika punya suami kaya ini tolong dipertahankan," cuit netizen.

"Masih nakal tapi tetap usaha masuk surga. Ini namanya nyawer syariah," ucap warga lokal. 

"Biduan sudah susah nungguin malah yang disawer kotak amal. Semoga jadi berkah dunia akhirat," kata publik.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak