“Kami pastikan (berita) itu hoaks,” kata Gatot di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (8/6/2022) dilansir dari Turnbackhoax.id, Selasa (14/06/2022).
Faktanya, Indra Kenz masih ditahan di Rutan Bareskrim Polri. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Gatot.
Lebih lanjit, Gatot mengatakan bahwa kasus Indra Kenz masih berlanjut hingga saat ini.
Indra Kenz selaku tersangka kasus penipuan investasi binary option Binomo pun turut menepis informasi tersebut.
Baca Juga:144 Orang Korban Kasus Binomo Indra Kenz, Kerugian Capai Rp 83 Miliar
Hal itu dikabarkan melalui surat terbuka yang dibagikan oleh kuasa hukumnya.
"Saat ini saya bersyukur mash diberikan kesehatan oleh Yang Maha Kuasa. Saya ditahan di Rutan BARESKRIM pada 24 Februari 2022, dan hingga saat ini saya masih menjalani masa tahanan saya terhitung sampai hari ini kurang lebih sudah 105 hari. Berita yang menyatakan bahwa saya sudah bebas dan pulang ke rumah itu tidak benar adanya (HOAX)," kata Indra Kenz dalam surat itu.
Kesimpulan
Berdasarkan penjelasan di atas, maka kabar Indra Kenz dipulangkan bebas dan asetnya kembali sepenuhnya adalah salah.
Informasi yang telah tersebar tersebut masuk ke dalam kategori konten hoaks dan konten yang menyesatkan.
Baca Juga:Total Korban Indra Kenz di Kasus Binomo Sebanyak 144 Orang, Kerugian Rp 83 Miliar