Anggota DPR Nyamar Jadi Driver Ojol, Penumpang Kaget Sosoknya Melawak dan Mendadak Ajak Diskusi Ekonomi Syariah

Sepanjang jalan, pembicaraan yang mulanya lucu menjadi serius saat berbicara soal ekonomi syariah.

Dany Garjito | Sekar Anindyah Lamase
Selasa, 05 Juli 2022 | 13:52 WIB
Anggota DPR Nyamar Jadi Driver Ojol, Penumpang Kaget Sosoknya Melawak dan Mendadak Ajak Diskusi Ekonomi Syariah
Cuitan curhatan sender ungkap driver ojol yang ternyata anggota DPR (Twitter/convomfs)

BeritaHits.id - Seorang penumpang atau customer mengungkapkan pengalaman menariknya saat berboncengan dengan driver ojek online alias ojol tengah viral. Pasalnya, si driver ojol itu ternyata adalah sosok anggota DPR.

Hal itu diungkapkannya secara anonim sebagai sender melalui akun @convomfs di jejaring media sosial Twitter.

Sender berkata bahwa sehari sebelumnya berkendara menaiki ojol. Saat itu, driver ojol dikabarkan mengajaknya bercanda dan lucu melawak.

Tahu-tahu, bapak driver ojol menanyakan soal prodi jurusan sender di bangku perkuliahan saat ini.

Baca Juga:Puan Maharani Ajak Anggota DPR Turun ke Masyarakat Tanpa Melihat Dapil

"Berhubung prodiku ekonomi syariah, bapaknya jadi ngajak diskusi tentang bank syariah di Indonesia itu sudah sesuai sama prinsip syariahnya belum," ungkap sender dikutip Beritahits.id, Selasa (05/07/202).

Singkat cerita, penumpang dan driver ojol itu asik membahas tentang ekonomi syariah. Driver ojol itu disebut mengulik terkait riba, khalifah, dan banyak hal lain lebih luas.

Sender sebagai penumpang itu pun mengaku sempat kebingungan untuk berkomentar.

"Sampai aku bingung responnya jadi cuma menanggapi "iya-iya" aja," lanjutnya.

Saking penasaran dengan sosok bapak itu, sender pun bertanya tentang persoalan tersebut setibanya di lokasi tujuan.

Baca Juga:Anggota DPR RI: Tidak Boleh Berpandangan Konservatif Merumuskan Kebijakan Ganja

"Setelah nyampe aku sampai tanya "bapak kok paham tentang itu gimana?"" kata sender.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak