Bukan di Masjid, Calon Pengantin ini Langsungkan Akad Nikah di Mobil Ambulans karena Kondisi Mempelai Pria

Meski kesakitan, pengantin pria tetap mengesahkan pernikahan mereka walau di dalam ambulans.

Dany Garjito | Sekar Anindyah Lamase
Kamis, 07 Juli 2022 | 10:25 WIB
Bukan di Masjid, Calon Pengantin ini Langsungkan Akad Nikah di Mobil Ambulans karena Kondisi Mempelai Pria
Momen akad nikah di mobil ambulans (TikTok/fareezfernandez)

BeritaHits.id - Hari pernikahan adalah hari yang paling ditunggu-tunggu bagi semua calon pengantin. Namun apa jadinya jika terjadi ketika sang mempelai pria diuji dengan insiden tak terduga tepat seharik sebelum pernikahan berlangsung?

Hal itu yang baru-baru ini menjadi perbincangan calon sepasang suami istri alias pasutri tengah menjadi sorotan karena melangsungkan akah nikah di mobil ambulans.

Melansir situ Oh Bulan, kisah mengharukan tersebut mulanya diunggah oleh seorang pengguna di jejaring media sosial TikTok.

Dalam rekaman video tersebut, terlihat seorang pengantin pria terbaring di dalam mobil ambulans.

Baca Juga:Grogi saat Akad Nikah, Pengantin Pria Malah Pilih Bapak Calon Istrinya

Pria itu tak hanya berdiam diri saja, namun sambil membaca secarik teks yang berada di genggamannya.

Tak hanya si pengantin pria yang terlihat di sana, namun penghulu pun tampak di sampingnya.

Diketahui, rupanya mereka tengah melangsungkan upacara akad nikah ijab qabul meski di lokasi tak biasa dan kala malam hari.

"Akan nikah bukan di masjid. Tapi akan nikah dalam ambulans," tulis keterangan dikutip Beritahits.id, Rabu (06/07/2022).

Momen akad nikah di mobil ambulans (TikTok/fareezfernandez)
Momen akad nikah di mobil ambulans (TikTok/fareezfernandez)

Saat momen penting tersebut, ramai orang yang diyakini kerabat mengerumuni mobil ambulans seraya mengabadikan kejadian itu melalui ponsel mereka.

Baca Juga:Terlalu Gugup, Pengantin Pria Hampir Menikahi Ayah Mertua Gegara Salah Sebut Nama saat Akad

Tanpa memakai pakaian pengantin, pria itu justru terlihat mengenakan baju rumah sakit, yang membuat warganet kagum karena meski terlihat kesakitan pria itu tetap melangsungkan pernikahannya.

Menurut keterangan si pengunggah video, pasutri itu seharusnya menikah pada tanggal 1 Juli 2022.

Namun malang nasib, pengantin pria mengalami insiden kecelakaan satu hari sebelum hari-H pernikahan.

Sehingga mereka tetap akan melangsungkan akad nikah meski di ambulans karena semua persiapan sudah dilakukan.

Pengantin pria itu dikabarkan mengalami patah tulang paha akibat insiden kecelakaan tersebut. Di akhir video, terdapat potret pengantin baru itu dengan si mempelai wanita tersenyum sedangkan pria itu tampak berbaring lemas di atas ranjang.

Unggahan itu pun sontak viral dan telah ditonton lebih dari 170 ribu kali tayangan.

Kolom komentar pun dibanjiri beragam tanggapan terhadap video pernikahan di mobil ambulans tersebut.

"Langka banget, janji sah dah. Tahniah," komentar @mary***.

"Kenangan yang tidak akan terlupakan," ujar @saki***.

"Gapapa lah yang penting dapet menikahi istri, nanti jaga nggak ada masalah dah halal," timpal @miss***.

"Semoga cepat sembuh dan selamat pengantin baru," tulis @fikah***.

"Jujur aku kagum dengan istri mau menerima keadaan seadanya calon suami. Aku dulu, perempuan kena insiden patah kaku terus diputus dengan tunangan," ungkap @suraya***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak