"Beliau selalu tersenyum setiap saya anterin sampahnya ke depan toko," katanya.
Hingga berita ini ditulis, Beritahits.id belum mendapat informasi secara detail di mana dan kapan momen haru itu direkam.
Komentar Warganet
Unggahan video yang dibagikan akun Instagram dengan nama pengguna @kepoin_trending pun mendapat respon dari sejumlah warganet. Tak sedikit dari warganet yang mendoakan bapak pemulung.
Baca Juga:Video Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Murka Copot Paksa Masker Paspampres, Ternyata
"Respect bapak nya sudah tua masih kerja dari mengais kardus-bekas daripada yang ngemis," kata neter.
"Buat mas yang sudah baik, alangkah lebih baik lagi sampahnya dipisah agar bapaknya gak usah ngorek-ngorek. Beliau adalah bapak dari seseorang juga sama dengan bapak Anda. Itu sudah kulakukan selama ini di tempat sampah depan rumahku," ungkap warganet.
"Semoga bapak diberi kesehatan dan kebahagiaan," ujar netizen.
"Sehat selalu bapak, lancar rejekinya dan dimudahkan segala urusannya ya pak," tutur warga lokal.
"Bapaknya sopan mau memulung tapi belanja dulu. Macam orang berterima kasih ngelakuin dagangan yang ngasih rezeki. Semoga bapak diberi kesehatan, rejeki berlimpah," kata publik.