Ketar-Ketir, Pengendara Ojol Panik Didatangi Sejumlah Polisi Usai Terjebak di Jalur Busway

Dua diantara pemotor ini merupakan pengemudi ojek online (ojol) yang sedang membawa penumpang.

Dany Garjito | Evi Nur Afiah
Jum'at, 19 Agustus 2022 | 14:52 WIB
Ketar-Ketir, Pengendara Ojol Panik Didatangi Sejumlah Polisi Usai Terjebak di Jalur Busway
Sejumlah pengendara motor putar arah keluar dari jalur busway untuk menghindari razia polisi di Jalan Sultang Agung, Manggarai, Jakarta Selatan, Kamis (6/2/2020). [ANTARA]

BeritaHits.id - Rekaman video memperlihatkan sejumlah pemotor ketar-ketir dikepung sejumlah petugas kepolisian lalu lintas, usai nekat masuk di jalur Busway. Peristiwa ini mengundang gelak tawa pengendara lain.

Pada unggahan video yang dibagikan akun Instagram dengan nama pengguna @lambeonlen, terdapat tiga kendaraan motor yang terciduk dihampiri polisi lalu lintas.

Dua diantara pemotor ini merupakan pengemudi ojek online (ojol) yang sedang membawa penumpang.

Apes, para pemotor tersebut tidak dapat kabur menghindari para petugas polisi karena terjebak kemacetan. Maju tak bisa mundur pun sulit. Akhirnya mereka hanya bisa pasrah.

Baca Juga:Meminta Jajarannya Tindak Tegas Perjudian, Kapolri: Saya Tidak Memberikan Toleransi

Peristiwa ini sontak jadi hiburan pengendara lain yang melihat. Seorang di balik rekaman video berdurasi singkat tersebut tidak kuasa lagi menertawakan aksi para pemotor ini yang dihampiri empat polisi sekaligus.

"Bisa-bisanya dia di jalan Busway," cuit pria pada rekaman video dikutip Beritahits.id pada Jumat, (19/8/2022).

Di sisi lain, tidak hanya pemotor, sejumlah kendaraan roda empat juga turut melakukan pelanggaran karena menggunakan jalur khusus Busway.

Sayangnya, hingga berita ini ditulis Beritahits.id belum mendapat keterangan lengkap mengenai kejadian tersebut.

Tanggapan Warganet

Baca Juga:Bikin Malu! Kasat Narkoba Polres Karawang Positif Nyabu

"Jujur kendaraan yang lewat jalur Busway bikin macet kalau pas mau putar balik," ujar neter.

"Sikat semuanya. Kebiasaan masuk jalur Busway pas nggak ada petugas ya gitu," kata warganet.

"Semacet apa sih sampai nekad ngelanggar, rasain akibatnya," cuit publik.

"Kalau sudah kayak gini, semua kena," ungkap warganet lain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak